Pemudik Bersepeda Motor Masih Padati Jalan Raya Kalimalang

Minggu, 01 Mei 2022 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2974

Pemudik Bersepeda Motor Masih Padati Jalan Raya Kalimalang

(Foto: Folmer)

Memasuki H-1 Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah, pemudik yang menggunakan sepeda motor masih terus silih berganti melintasi Jalan Raya Kalimalang, Jakarta Timur.

Semoga perjalanan lancar

Pantauan Beritajakarta.id sekitar 05.30 WIB, tidak sedikit pemudik bersepeda motor ini juga membawa anak-anak hingga barang bawaan yang tidak sedikit.

Salah seorang pemudik bersepeda motor, Syarifuddin mengatakan, sengaja memulai waktu perjalanan menuju kampung halaman di Cirebon, Jawa Barat pada pagi hari agar tidak terlalu menguras energi.

"Saya menjalankan puasa, kalau jalan pagi itu lebih nyaman. Semoga perjalanan lancar dan sebelum dzuhur sudah sampai," ujarnya, Minggu (1/5).

Syarifuddin menjelaskan, dirinya memilih memggunakan sepeda motor karena dinilai lebih hemat dibandingkan moda transportasi lain.

"Inginnya sih ikut mudik gratis. Tapi, saya cari informasi tidak ada keberangkatan kurang satu hari Lebaran. Sampai kemarin sore saya masih jualan soalnya," terangnya.

Ia menambahkan, untuk biaya bensin selama perjalanan diprakirakan mencapai Rp 50.000 sampai Rp 60.000.

"Lebih hemat, apalagi ini saya boncengan sama adik saya. Kalau beli tiket bus atau kereta untuk dua orang yang lumayan bedanya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
10 Petugas Medis Dikerahkan PMI Jakbar Jaga Posko Mudik

10 Personel PMI Jakbar Siaga di Posko Kesehatan Terminal Kalideres dan Grogol

Sabtu, 30 April 2022 3737

25.416 Penumpang Sudah Diberangkatkan darj Terminal Terpadu Pulo Gebang

25.416 Pemudik Sudah Diberangkatkan dari Terminal Terpadu Pulo Gebang

Sabtu, 30 April 2022 2941

4039 Penumpang Sudah Diberangkatkan Dari Terminal Bus Lebak Bulus

Terminal Lebak Bulus Telah Berangkatkan 4.039 Pemudik

Jumat, 29 April 2022 3150

5.875 Penumpang Telah Diberangkatkan dari Terminal Kalideres

5.875 Pemudik Telah Diberangkatkan dari Terminal Kalideres

Jumat, 29 April 2022 2645

25.416 Penumpang Sudah Diberangkatkan darj Terminal Terpadu Pulo Gebang

25.416 Pemudik Sudah Diberangkatkan dari Terminal Terpadu Pulo Gebang

Sabtu, 30 April 2022 2941

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308211

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik