80 Petugas Gabungan Tata Kawasan Jalan Rajawali Utara

Selasa, 08 Maret 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2392

80 Petugas Gabungan Tata Kawasan Jl Rajawali Utara

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 80 petugas gabungan dari Satpol PP, Kepolisian, TNI, Sudin Perhubungan, kelurahan dan kecamatan melakukan penataan di Jalan Rajawali Utara, RW 10 Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara.

Warga bisa menikmati fungsi trotoar

Penataan bertujuan mengembalikan fungsi trotoar yang diokupasi bangunan liar.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satpol PP Kecamatan Pademangan, Evita Wahyu Pancawati mengatakan, lokasi lahan yang diokupasi bangunan liar terletak tepat di depan area Apartemen Rusunami Blok C3. Karena itu kegiatan berkolaborasi dengan Pusat Pengelolaan Kompleks Kemayoran (PPKK).

"Keberadaan bangunan memicu kawasan menjadi kumuh hingga menyulitkan pembersihan saluran air,” ujarnya, Selasa (8/3).

Dijelaskan Evita, keseluruhan bangunan yang harus dibongkar mencapai 25 bangunan. Proses penataan pun sudah melalui tahapan sesuai prosedur sehingga jalannya penertiban berlangsung kondusif. Bangunan yang terkena penataan antara lain terdiri dari lapak PKL dan gubuk liar. Usai penataan, diharapkan kawasan kembali rapi dan bersih.

"Kami berharap setelah ini, warga bisa menikmati fungsi trotoar sebagaimana tujuan awal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 12 Bangunan Liar di Jalan Baturaja Ditertibkan

Kawasan Jalan Baturaja Ditata

Senin, 07 Maret 2022 3563

Petugas Gabungan Kebayoran Lama Menata Bantaran Kali Grogol

Petugas Gabungan Lakukan Penataan Bantaran Kali Grogol

Rabu, 02 Maret 2022 3374

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 759

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1278

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1153

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1668

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 560

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks