Petugas Gabungan Bersihkan Sampah dan Lumpur Sisa Genangan di Kampung Melayu
Minggu, 31 Oktober 2021
Reporter: Nurito
Editor: Budhy Tristanto
3198
(Foto: Nurito)
Sebanyak 17 personel gabungan membersihkan sampah dan lumpur sisa genangan di wilayah Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (31/10). Mereka dikerahkan membantu warga pasca terjadinya genangan akibat luapan Kali Ciliwung pada Minggu dinihari tadi.
Membantu warga dalam mempercepat penanganan pasca genangan
Lurah Kampung Melayu, Angga Harjuno mengatakan, ke 17 personel yang dikerahkan ini berasal dari unsur PPSU, Satgas Sumber Daya Air (SDA) dan Satpol PP. Mereka bergabung dengan warga terdampak genangan di RW 04, 05, 07 dan RW 08.
"Ini untuk membantu warga dalam mempercepat penanganan pasca genangan," papar Angga.
Menurutnya, genangan akibat luapan kali Ciliwung terjadi sekitar pukul 02.30 dinihari. Lokasi terdampak ada di sebagian wilayah RW 04, 05, 07 dan RW 08. Ketinggian air berkisar 35-90 sentimeter.
Daerah tertinggi di RW 04 dan 05 yang mencapai 90 sentimeter karena berada di bantaran Kali Ciliwung. Sedangkan terendah di RW 07 karena posisinya lebih tinggi dibanding wilayah lainnya.
Pada pukul 14.30 tersisa genangan sekitar 25 sentimeter di wilayah RT 10 dan 11 RW 05 karena lokasinya persis di pinggir kali.
Hingga pukul 15.15 personel gabungan masih membantu membersihkan sampah dan lumpur sisa genangan dengan menggunakan peralatan sederhana seperti sapu lidi, cangkul, pengki, cangkrang, karung dan peralatan lainnya.
"Petugas gabungan tetap kami siagakan untuk membantu warga," tandasnya.
BERITA TERKAIT
30 Personel Gabungan Bersihkan Sampah dan Lumpur Sisa Genangan di Kampung Melayu
Jumat, 29 Oktober 2021
3080
PPSU Makasar Bikin Indikator Ketinggian Air di Titik Rawan Banjir
Rabu, 27 Oktober 2021
2067
BERITA POPULER
Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting
Minggu, 02 November 2025
1203
Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga
Minggu, 02 November 2025
1082
Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran
Kamis, 30 Oktober 2025
1582
Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta
Senin, 03 November 2025
587
Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari