PPSU Makasar Bikin Indikator Ketinggian Air di Titik Rawan Banjir

Rabu, 27 Oktober 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2068

PPSU Membuat Indikator Ketinggian Air di Titik Rawan Banjir

(Foto: Nurito)

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, membuat indikator ketinggian air di beberapa titik rawan banjir. Di antaranya di wilayah Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar dan Kebon Pala. 

Agar masyarakat maupun petugas tahu kedalaman air di area genangan

Camat Makasar, Kamal Alatas mengatakan, dengan adanya indikator tersebut maka masyarakat maupun petugas terkait dapat mengetahui langsung kedalaman air genangan. Sehingga bisa menentukan apakah area genangan tersebut masih aman untuk dilintasi orang maupun kendaraan.

"Agar masyarakat maupun petugas tahu kedalaman air di area genangan," kata Kamal, Rabu (27/10).

Di wilayah Kelurahan Makasar, indikator ketinggian air ditandai dengan cat minyak pada sejumlah tiang listrik yang ada di tikungan atau simpang jalan dengan ketinggian rata-rata 150 sentimeter di atas permukaan jalan. Indikator ini berada di Jl Tipala RW 05 dan Jl Pusdiklat Tenaga Kerja RW 07.

Lurah Cipinang Melayu, Arroyantoro menambahkan, di wilayahnya indikator ketinggian air dibuat di tiga lokasi. Yakni di Jl Nurul Iman RT 04/04, Jl H Sulaiman perbatasan RW 02 dan RW 03, tepatnya di RT 01/03, kemudian Jl H Amsir RT 02 RW 04. 

"Indikator ketinggian air ada yang dibuat di aliran kali dan ada juga yang di jalan. Ini bisa untuk perbandingan antara kedalaman kali dan daratan yang tergenang," pungkasnya. 

BERITA TERKAIT
 88 PPSU Kelurahan Cawang Apel Siaga Banjir di Lapangan Sepak Bola Henk Ngantung

88 Personel PPSU Kelurahan Cawang Apel Siaga Banjir

Jumat, 22 Oktober 2021 2055

Antisipasi Musim Penghujan, Dinas LH DKI Gelar Apel Siaga Banjir

Antisipasi Musim Penghujan, Dinas LH DKI Gelar Apel Siaga Banjir

Selasa, 19 Oktober 2021 1603

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1203

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1082

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1582

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 587

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks