Saluran Penghubung Sunter Garden Dikeruk

Senin, 20 September 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2230

Saluran Penghubung Sunter Garden Dikeruk

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara melakukan pengerukan Saluran Penghubung (Phb) Sunter Garden di Jalan Sunter Agung Utara, RT 05/18, Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok.

Mencegah potensi terjadinya genangan

Kepala Satuan Pelaksana Sumber Daya Air Kecamatan Tanjung Priok, Deny Tri Hendarto mengatakan, pengerukan sedimen lumpur dan sampah dilakukan untuk meningkatkan kapasitas atau daya tampung saluran mengantisipasi datangnya musim hujan.

"Bertambahnya daya tampung saluran diharapkan dapat mencegah potensi terjadinya genangan," ujarnya, Senin (20/9).

Menurutnya, untuk pengerjaan pengerukan saluran sepanjang sekitar 500 meter tersebut dikerahkan sebanyak 10 personel berikut satu unit ekskavator dan satu unit dump truck.

"Pengurasan dilakukan sejak 3 September 2021 dan ditargetkan selesai akhir September mendatang," terangnya.

Ia menambahkan, untuk optimalisasi pencegahan genangan, normalisasi saluran juga akan dilakukan di Saluran PHB Bisma.

"Kami juga akan melakukan pengerukan sedimen lumpur dan sampah di saluran-saluran yang ada di lingkungan permukiman di 19 RT di RW 18. Target seluruhnya rampung akhir Oktober 2021," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Satpel SDA Kelapa Gading Keruk Lumpur Saluran Phb Kelapa Nias

Saluran Penghubung Kelapa Nias Dikuras

Rabu, 31 Maret 2021 2515

Turap Ambrol Sepanjang 50 Meter di Kelurahan Pegangsaan Dua Diperbaiki

Turap Saluran Penghubung Janur Elok Diperbaiki

Senin, 13 September 2021 1935

 250 Personil Dikerahkan Grebek Lumpur di Grogol

Aparatur dan Warga Kerja Bareng Bersihkan Lumpur Kali Grogol

Minggu, 19 September 2021 1673

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11078

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 990

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 908

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 755

Mekanisme SE pemanfaatan gawai dengan bijak di lingkungan sekolah

Simak Mekanisme SE Pemanfaatan Gawai Dengan Bijak di Lingkungan Sekolah

Senin, 19 Januari 2026 724

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks