Personel Gabungan Periksa Kartu Vaksin Pengunjung PGC

Selasa, 10 Agustus 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2702

Pengunjung Wajib Tervaksin, Personel Gabungan Jaga Pertokoan PGC

(Foto: Nurito)

Sebanyak 10 personel gabungan Satpol PP, TNI dan Polri melakukan pengawasan wajib kartu vaksin di Pusat Grosir Cililitan (PGC), Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (10/8). Mereka memeriksa pegawai pengelola gedung, karyawan gerai maupun pengunjung yang akan masuk ke pusat perbelanjaan ini.

Setiap orang yang mau masuk ke PGC wajib menunjukkan kartu vaksin pada petugas yang ada

Camat Kramat Jati, Eka Darmawan mengatakan, mereka yang masuk ke area PGC diperiksa kartu vaksinnya. Jika tidak memiliki maka diarahkan untuk kembali dan dianjurkan untuk segera vaksin di lokasi layanan vaksinasi terdekat dengan rumahnya.

Untuk memudahkan pengawasan, lanjut Eka, akses keluar masuk pusat perbelanjaan ini hanya dibuka satu pintu yakni yang menghadap ke Jl Mayjen Soetoyo. Sedangkan akses lainnya ditutup.

"Setiap orang yang mau masuk ke PGC wajib menunjukkan kartu vaksin pada petugas yang ada. Jika tak bisa menunjukkan kartu vaksin, kita arahkan untuk kembali ke rumah dan melakukan vaksinasi di lokasi terdekat," kata Eka.

Ditambahkan Eka, pengawasan di PGC ini dilakukan menyusul mulai diperbolehkannya pusat perbelanjaan beroperasi dengan batas maksimal pengunjung 50 persen dan jam operasi mulai pukul 10.00 hingga 15.00.

"Untuk memastikan pertokoan ini menerapkan protokol kesehatan, kami menurunkan personel gabungan untuk melakukan pengawasan," ungkapnya.

Kasatpol PP Kecamatan Kramat Jati, Ali Amri menambahkan, pengawasan PPKM di PGC ini akan dilakukan sampai 16 Agustus, saat masa berakhirnya perpanjangan waktu PPKM Level 4. Jika masih dilakukan perpanjangan masa PPKM lagi, maka otomatis pihaknya juga akan terus melakukan pengawasan.

"Setiap hari ada enam anggota Satpol PP, dua anggota TNI dan dua anggota Polri yang rutin melakukan pengawasan. Sejauh ini tidak ada kendala dalam melakukan pengawasan PPKM di PGC," pungkas Ali.

BERITA TERKAIT
Usai Divaksin Ratusan Warga Batu Ampar Dapat Bantuan Beras

Usai Divaksin, 400 Warga Batu Ampar Dapat Bantuan Beras

Selasa, 10 Agustus 2021 1781

Petugas Gabungan Gelar Pengawasan PPKM Sambil Sosialisasikan Vaksinasi

Petugas Gabungan Gelar Pengawasan PPKM Sambil Sosialisasi Vaksinasi

Senin, 09 Agustus 2021 1588

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1170

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1055

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1551

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 508

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks