80 Personel Gabungan Bersihkan Taman Arion Rawamangun

Jumat, 18 Juni 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2139

80 Personel Gabungan Bersihkan Taman Arion Rawamangun

(Foto: Nurito)

Sebanyak 80 personel gabungan dikerahkan untuk kerja bakti membersihkan Taman Arion di Jl Pemuda, Rawamangun, Puligadung, Jumat (18/6). Mereka juga membersihkan lahan di bawah kupingan jalan di perempatan Jl Pemuda-Jl Ahmad Yani-Jl Pramuka.

Tamannya seperti tidak terurus, pohonnya rindang, rumput tinggi dan banyak sampah

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Christian Tamora Hutagalung mengatakan, kerja bakti ini dilakukan karena Taman Arion yang memiliki luas sekitar 5.000 meter persegi yang dibangun pisak swasta melalui program CSR ini kondisinya sudah sangat kotor dan tampak tak terawat.

"Tamannya seperti tidak terurus, pohonnya rindang, rumput tinggi dan banyak sampah. Taman ini sebetulnya pemeliharaannya oleh Arion. Tapi kelihatannya kumuh banget, jadi kita rapihkan," kata Christian.

Kepala Seksi Kehutanan dan Jalur Hijau Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Atang Setiawan menjelaskan, 80 personel yang dikerahkan ini merupakan gabungan dari Satgas Pertamanan Kecamatan Pulogadung dan tingkat kota. Selain itu ada tim khusus penopingan pohon dan tim sarana prasarana hingga perwakilan ASN.

"Untuk pengangkutan sampah dan hasil penopingan, kita kerahkan lima unit truk. Sampah dibuang ke TPS terdekat," jelasnya.

Khusus area di bawah kupingan, lanjut Atang, pihaknya menebang pohon pisang dan ilalang yang tumbuh cukup tinggi dengan menggunakan mesin potong rumput.  

"Nantinya lahan di kolong kupingan ini akan kita tata untuk dijadikan taman," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Tambah 7.600 Petak Makam

Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Tambah 7.600 Petak Makam

Jumat, 18 Juni 2021 2169

Distamhut Tata dan Refungsi Taman Martha Tiahahu

Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Lakukan Penataan Taman Martha Tiahahu

Selasa, 15 Juni 2021 2485

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1227

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1104

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1615

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 856

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks