207 Hewan di Jakpus Divaksin Rabies

Minggu, 15 Maret 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 4199

207 Ekor Hewan di Jakpus Divaksin Rabies

(Foto: doc)

Selama periode Januari-Maret, Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Pusat telah melakukan vaksinasi rabies terhadap 207 hewan  penular rabies (HPR) seperti anjing, kucing dan kera.

Pemberian vaksin dengan cara mendatangi langsung rumah-rumah warga yang memelihara hewan dengan didampingi pengurus RT atau RW setempat

Kepala Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Pusat, M Mulyadi mengatakan, kegiatan tersebut sebagai upaya mempertahankan Jakarta bebas rabies yang sudah diraih sejak 2004 lalu. Untuk tahap awal, lokasi pemberian vaksin yang dipilih yakni Kelurahan Kampung Bali dan Kelurahan Kebon Kacang yang berada di Kecamatan Tanah Abang.

Rinciannya, di Kelurahan Kampung Bali yang diberikan vaksin sebanyak 12 ekor anjing dan 8 ekor kucing. Sementara di Kelurahan Kebon Kacang sebanyak 94 ekor anjing, 91 ekor kucing dan 2 ekor kera.

"Pemberian vaksin dengan cara mendatangi langsung rumah-rumah warga yang memelihara hewan dengan didampingi pengurus RT atau RW setempat," kata Mulyadi, Minggu (15/3).

Mulyadi menargetkan tahun ini ada 2.000 ekor hewan yang diberikan vaksin rabies. Ia juga mengimbau agar warga yang memiliki hewan peliharaan agar melapor ke RT, RW atau kelurahan setempat agar pihaknya dapat memberikan vaksin rabies.

"Sebab apabila hewan pengidap rabies telah menggigit manusia bisa sangat berbahaya karena menyerang syaraf bahkan bisa menyebabkan kematian," tandas Mulyadi.

BERITA TERKAIT
Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Jumat, 05 Desember 2014 5486

vaksinasi anjing jhon kaban

3.500 Hewan di Jaktim Akan Divaksinasi

Jumat, 05 September 2014 4529

25 Sapi di Jakpus Divaksin Brucella Abortus

25 Sapi di Jakpus Divaksin Brucella Abortus

Jumat, 24 Oktober 2014 6865

131 Hewan Warga Divaksin Gratis

Antisipasi Rabies, 131 Hewan Divaksinasi

Rabu, 03 September 2014 4711

sebanyak 1000 anjing di DKI di vaksinasi.

Antisipasi Rabies, 1.000 Anjing Divaksinasi

Senin, 01 September 2014 4678

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1042

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 849

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1343

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 740

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1213

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks