Lima Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Pondok Bambu

Jumat, 12 Maret 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1677

Lima Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Pondok Bambu

(Foto: Nurito)

Kebakaran yang menimpa empat ruko di Jl Pahlawan Revolusi, RW 07 Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur berhasil dipadamkan petugas, Jumat (12/3). Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 04:45 ini diduga akibat hubungan arus pendek listrik.

Sekitar satu jam lebih setelah kejadian, api berhasil dipadamkan

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, kebakaran terjadi diduga akibat hubungan arus pendek listrik mesin gelembung udara di akuarium. Percikan api kemudian menyambar ke instalasi listrik dan benda yang ada di sekelilingnya hingga akhirnya terjadi kebakaran hebat.

"Yang terbakar ada empat kios. Yakni toko aquarium dan kios reklame. Dugaan sementara kebakaran terjadi akibat hubungan arus pendek listrik dari adaptor mesin gelembung udara yang meledak. Api cepat merembet melalui jaringan instalasi listrik dan membakar benda di sekelilingnya," papar Gatot.

Untuk memadamkan kobaran api, jelas Gatot, pihaknya mengerahkan lima unit mobil pemadam dengan 25 personelnya.

"Sekitar satu jam lebih setelah kejadian,  api berhasil dipadamkan petugas. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini," ucap Gatot.

Akibat kejadian ini kerugian materi yang ditimbulkannya sekitar Rp 50 juta. Kemudian dua KK atau lima jiwa harus kehilangan tempat usaha sekaligus tempat tinggalnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Sudin Gulkarmat Jakpus Padamkan Api di Mangga Besar XIII

Kebakaran Rumah Semi Permanen di Sawah Besar Berhasil Dipadamkan

Kamis, 11 Maret 2021 2439

Sudin Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Pondok Labu

Sudin Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Pondok Labu

Rabu, 10 Maret 2021 1894

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 843

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1339

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1723

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 734

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1209

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks