ASN dan Dewan Kota Jaksel Divaksin COVID

Rabu, 10 Maret 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1589

Kantor Walkot Jaksel Vasinasi 143 Peserta

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 143 peserta terdiri 133 ASN yang bekerja di Kantor Wali Kota dan 10 Dewan Kota Jakarta Selatan, Rabu (10/3), disuntik vaksin COVID-19. Giat vaksinasi perdana ini dilakukan di Ruang Pola Kantor Wali Kota.

Kami akan memvaksinasi 1.534 pegawai yang bekerja di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan

Plt Wali Kota Jakarta Selatan, Isnawa Adji, menjadi orang pertama yang divaksin, disusul dengan Sekretaris Kota Jakarta Selatan, Munjirin. Keduanya mengikuti alur pengecekan kesehatan dan administrasi hingga vaksinasi.

"Suntik vaksin perlu didukung. Ini untuk kesehatan tubuh demi memutus mata rantai penyebaran Virus COVID-19," ujar Isnawa.

Kabag Kepegawaian Ketatalaksanaan dan Pelayanan Publik Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Riezka Novia Bewinda menuturkan, vaksinasi dilakukan serentak di 10 wilayah kecamatan.

Untuk ASN yang bertugas di kelurahan dan kecamatan, jelas Riezka, vaksinasi dilakukan di puskesmas kecamatan setempat dan dilaksanakan secara bertahap hingga tiga pekan ke depan.

"Selama tiga pekan ke depan, kami akan memvaksinasi 1.534 pegawai yang bekerja di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Hari Ini, Seluruh ASN di Walikota Jakarta Barat Divaksin

Pemkot Jakbar Gelar Vaksinasi untuk ASN

Selasa, 09 Maret 2021 1404

Program Vaksinasi Dinamis Lansia di Jaktim Capai 9 Persen

21.730 Lansia di Jaktim Sudah Jalani Vaksinasi Dinamis

Rabu, 10 Maret 2021 1480

 181 ASN dan PJLP Se-Kecamatan Kelapa Gading Divaksin Hari Ini

Vaksinasi COVID-19 ASN Kecamatan Kelapa Gading Dipusatkan di GOR Judo

Senin, 08 Maret 2021 8641

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 591

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks