Warga RW 04 Pulau Kelapa Giat Kembangkan Pertanian Perkotaan

Selasa, 19 Januari 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2032

Warga RW 04 Kelurahan Pulau Kelapa Kembangkan Pertanian Perkotaan Sistem Hidroponik

(Foto: Suparni)

Warga RW 04, Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu, terus mengembangkan urban farming atau pertanian perkotaan dengan menerapkan metode hidroponik.

Ketahanan pangan warga

Ketua RW 04, Kelurahan Pulau Kelapa, Khairul Waroh mengatakan, pengembangan pertanian perkotaan dilakukan dengan melibatkan pengurus RT/RW, kader PKK, Posyandu dan karang taruna.

"Kami memanfaatkan lahan kosong seluas 200 meter persegi di samping RPTRA Nyiur Melambai. Sudah pernah panen perdana beberapa bulan lalu seperti, kangkung, sawi dan pakcoi untuk pemenuhan kebutuhan sayur-mayur sekaligus ketahanan pangan warga," ujarnya, Selasa (19/1).

Sementara itu, Lurah Pulau Kelapa, Madi Moh Dali menambahkan, untuk kebutuhan perangkat hidroponik dan kebutuhan bibit juga ada bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI dengan pendampingan oleh suku dinas terkait.

"Saya berharap pertanian perkotaan ini bisa menjadi contoh bagi RW lainnya untuk bisa dikembangkan di lebih banyak lagi wilayah di kelurahan Pulau Kelapa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Jakarta Lantik Marullah Matali Sebagai Sekda

Tim Gugus Tugas COVID RW 01 Rawasari Giat Wujudkan Ketahanan Pangan

Senin, 18 Januari 2021 2560

50 Kilogram Pakcoy Berhasil Dipanen dari Taman TOGA Pulau Karya

TP PKK Kepulauan Seribu Panen 50 Kilogram Pakcoy

Rabu, 06 Januari 2021 2115

Binaan Sudin KPKP Kepulauan Seribu Panen 3,7 Ton Kerapu Cantrang

Binaan Sudin KPKP Kepulauan Seribu Panen 3,7 Ton Kerapu

Rabu, 30 Desember 2020 2427

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 594

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks