TP PKK Kepulauan Seribu Panen 50 Kilogram Pakcoy

Rabu, 06 Januari 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2121

50 Kilogram Pakcoy Berhasil Dipanen dari Taman TOGA Pulau Karya

(Foto: Suparni)

Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kepulauan Seribu memanen 50 kilogram pakcoy dari Taman Toga Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Konsumsi makanan sehat

Ketua TP PKK Kepulauan Seribu, Rita Susanti Junaedi mengatakan, panen ini merupakan panen pertama sekaligus panen raya sejak penanaman perdana di lahan Toga Pulau Karya pada Oktober 2020.

"Hasil panen kali ini akan dibagikan kepada kader PKK untuk konsumsi makanan sehat dan segar keluarga," ujarnya, Rabu (6/1).

Ia berharap, tak hanya di Pulau Karya, semua kader PKK yang memiliki lahan kosong, termasuk di halaman rumah bisa memanfaatkannya untuk menanam Toga tau sayur-mayur.

"Ini bisa untuk ketahanan pangan keluarga. Bahkan, jika ditekuni lebih serius bisa menjadi salah satu sumber penghasilan keluarga," terangnya.

Untuk diketahui, di Taman Toga Pulau Karya ini terdapat 700 jenis tanaman obat dan sayur-mayur seperti, terong, cabai, pakcoy, kangkung dan sawi. Pengelolaan taman Toga melibatkan kader PKK hingga petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dengan pendampingan dari organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.

BERITA TERKAIT
 Pemkab Tanam 700 Tanaman Obat di Kebun TOGA Pulau Karya

Ratusan Toga Ditanam di Pulau Karya

Rabu, 07 Oktober 2020 2221

       Sudin KPKP Kepulauan Seribu Siapkan Ketahanan Pangan Melalui Kelompok Wanita Tani

Siapkan Ketahanan Pangan, Sudin KPKP Berdayakan Kelompok Wanita Tani

Rabu, 22 April 2020 2203

400 Meter Persegi Lahan di Pulau Karya Bakal Ditanami Toga

400 Meter Persegi Lahan di Pulau Karya Bakal Ditanami Toga

Rabu, 30 September 2020 3910

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2345

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1007

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1622

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1168

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1477

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks