Dinas Parekraf DKI Adakan Festival Jajanan Jakpreneur Gelombang Ketiga

Selasa, 15 Desember 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 2274

Dinas Parekraf Adakan Festival Jajanan Jakpreneur Gelombang Ketiga

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta menggelar Festival Jajanan Jakpreneur 2020 gelombang ketiga. Kegiatan yang berlangsung mulai 11 sampai 30 Desember 2020, diikuti oleh 150 peserta yang merupakan UMKM kuliner binaan Dinas Parekraf DKI Jakarta.

Marketplace ini dikembangkan oleh Jakpeneur Binaan Dinas Parekraf, kita berkolaborasi dengan mereka,

Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Parekraf DKI Jakarta, Helma Dahlia mengatakan, Festival Jajanan Jakpreneur 2020 dilaksanakan secara daring (online). Dia menjelaskan, pada pelaksanaan kali ini transaksi tidak lagi menggunakan katalog seperti pelaksanaan sebelumnya, melainkan melalui marketplace rasamantap.com.

"Marketplace ini dikembangkan oleh Jakpeneur Binaan Dinas Parekraf, kita berkolaborasi dengan mereka," ujar Helma, Selasa (15/12).

Helma menjelaskan, omzet Festival Jajanan Jakpreneur 2020 gelombang pertama mencapai Rp 93 juta, dan omset pelaksanaan kedua mencapai Rp 68,5 juta. Diharapkan omzet pada Festival Jajanan Jakpreneur 2020 ketiga ini bisa mencapai di atas Rp 100 juta.

"Karena pesertanya lebih banyak dibanding pelaksanaan sebelumnya, kemudian promosi dan publikasi melalui sosial media lebih intens, dan cara pembelian lebih mudah karena menggunakan platform marketplace," ucap Helma.

Helma menambahkan, Festival Jajanan Jakpreneur 2020 dilaksanakan untuk membantu pemasaran produk Jakpreneur agar dikenal masyarakat luas sehingga bisa tetap eksis dan bertahan di tengah kondisi pandemi.

"Kita ingin meningkatkan penghasilan UMKM binaan kita sekaligus memperkenalkan produknya dan memperluas pasar, sekaligus mendorong semua binaan supaya bergabung dan memasarkan produknya secara online," tandas Helma.

BERITA TERKAIT
Disparekraf DKI Gelar Festival Jajanan Jakpreneur Secara Online

Disparekraf DKI Gelar Festival Jajanan Jakpreneur Secara Online

Jumat, 25 September 2020 3048

Dinas Parekraf - STIAMI Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas UMKM di Jakarta

Dinas Parekraf - STIAMI Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas UMKM di Jakarta

Kamis, 12 November 2020 2082

Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Perketat Pengawasan Tiga M Kepada Wisatawan

Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Tingkatkan Pengawasan Protokol Kesehatan

Sabtu, 31 Oktober 2020 2170

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1237

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1114

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1624

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1466

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks