Kinerja PMI Jaktim Dalam Penanggulangan COVID-19 Diapresiasi

Rabu, 02 Desember 2020 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1846

 Wali Kota Jaktim Apresiasi Kinerja PMI Soal Penanggulangan COVID 19

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar mengapresiasi kinerja jajaran Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Timur dalam pencegahan dan penanggulangan COVID-19.

Semua itu dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19,

Apresiasi tersebut disampaikan saat membuka kegiatan Musyawarah Kerja PMI di Markas PMI Jakarta Timur, Rabu (2/12).

“Saya memberikan apresiasi karena upaya pencegahan dan penanggulangan COVID-19 yang dilakukan oleh PMI Jakarta Timur saat ini sudah dilakukan secara maksimal dan baik,” ujar Muhammad Anwar Wali Kota Jakarta Timur, Rabu (2/12).

Ia menjelaskan, beberapa upaya pencegahan dan penangguangan tersebut antara lain penyemprotan disinfektan, pembuatan wastafel, penyaluran sabun cuci tangan di tingkat kecamatan, kelurahan hingga tingkat RW. 

Selai itu, PMI Jaktim juga telah berhasil melakukan tata kelola gedung markas menjadi lebih baik dan nyaman dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Semua itu dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19,” jelasnya.

Sementara, Ketua PMI Jakarta Timur, HR Krisdianto menuturkan, musyawarah kerja yang dilakukan secara dari ini  diikuti sebanyak 80 peserta.

Musyawarah Kerja ini merupakan forum tertinggi tahunan PMI Kota untuk menentukan rencana capaian PMI Kota Jakarta Timur selama satu tahun ke depan yang diimplementasikan dalam bentuk program kerja.

"Semua capaian kinerja PMI Jakarta Timur tidak terlepas dari dukungan semua pihak dan mitra kerja. Karena itu kami menyampaikan terima kasih kepada wali kota yang selalu memberikan dukungan, memfasilitasi dan membuka berbagai akses kepada PMI Jakarta Timur dalam menjalankan tugasnya," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengucapkan terima kasih pada seluruh relawan PMI Jakarta Timur yang bertugas  tanpa mengenal lelah dan senantiasa berada di barisan depan dalam kegiatan penanggulangan COVID 19. 

“Harapannya, semangat dan kolaborasi ini bisa tetap dijaga dengan baik,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
PMI Jaktim Semprot Disinfektan di Zona Merah Rusun Perumnas Klender

Rusun Perumnas Klender Disemprot Disinfektan

Minggu, 20 September 2020 2381

Mudahkan Donasi, PMI DKI Jakarta Luncurkan QR Code

Mudahkan Donasi, PMI DKI Jakarta Luncurkan QR Code

Minggu, 29 November 2020 5339

Kantor Kecamatan Cipayung Disemprot Disinfektan

Kantor Kecamatan Cipayung Disemprot Disinfektan

Kamis, 26 November 2020 2409

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469101

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308182

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284402

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261039

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196651

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik