Cegah Penyimpangan, Disdik Bentuk Tim Monitoring Sekolah

Kamis, 19 Februari 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 5964

Dinas Pendidikan Segera Realisasikan Tim Monitoring Sekolah

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Untuk menghindari perilaku menyimpang di sekolah, Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan merealisasikan pembentukan tim gugus deteksi dini yang mengawasi pelaksanaan operasional sekolah. Rencananya, surat keputusan (SK) pembentukan tim tersebut akan ditandatangani pada pekan ini.

Target kita setop perilaku menyimpang di sekolah

Nantinya akan ada 10 tim yang secara spesifik mengawasi sejumlah bidang, seperti tim gugus deteksi dini Kartu Jakarta Pintar (KJP), Bantuan Operasional Pendidikan (BOP), Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

 

Secara struktural, tim tersebut akan dibentuk hingga ke tingkat suku dinas. Selain mengawasi operasional, tim juga bertugas menanggapi keluhan warga terkait pendidikan.

Wakil Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Sopan Adrianto mengatakan, pembentukan tim tersebut tinggal menunggu SK Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Saat ini, draft SK tersebut sudah siap. "Suratnya sudah ada. Mudah-mudahan pekan ini sudah ditandatangani," ujar Sopan, Kamis (19/2).

Dikatakan Sopan, pembentukan tim tidak terlepas dari banyaknya persoalan yang masih ditemukan di sekolah. Bahkan, selama Januari 2015, sebanyak 72 aduan masuk ke Dinas Pendidikan DKI. Dengan rincian, 52 persen soal pungutan liar, 23 persen terkait KJP dan BOP, dan 16 persen untuk sarana dan prasana serta 9 persen lain-lain.

Dari aduan tersebut, tambah Sopan, tidak semua terbukti benar-benar terjadi. Namun diakuinya, sudah 9 kepala sekolah di DKI Jakarta yang dicopot berdasarkan aduan maupun keluhan dari masyarakat.

"Target kita setop perilaku menyimpang di sekolah. Saat ini kita tidak bisa lagi mentolerir bila masih ada yang melakukan penyimpangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Disdik DKI Raih SaMa Award

Dinas Pendidikan DKI Raih SaMa Award

Minggu, 15 Februari 2015 3478

Sejumlah Sekolah di Jakbar Masih Terendam Banjir

Banjir Rendam 104 Sekolah di Ibu Kota

Jumat, 13 Februari 2015 10038

 Lemah Pengawasan, Aset Pemda Jadi Kantor Swasta

Rumah Dinas Kepsek Beralih Fungsi Jadi Kantor Swasta

Senin, 09 Februari 2015 6182

Gerakan Berjamaah Lawan Korupsi Dideklarasikan

Gerakan Berjamaah Lawan Korupsi Dideklarasikan

Minggu, 08 Februari 2015 4009

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1214

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1094

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1598

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 601

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 850

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks