PKK DKI Bangun Taman Ramah Anak di Cideng

Rabu, 18 Februari 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 7990

PKK DKI Bangun Taman Ramah Anak di Cideng

(Foto: doc)

Taman ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama serta menjadi wadah mengembangkan kreatifitas bagi anak-anak, pemuda dan ibu-ibu

TP PKK DKI Jakarta mulai membangun taman ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) di Taman Tidore RT 02/05 Kelurahan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat.

Di atas lahan seluas 1.653 meter persegi ini akan dibangun beragam fasilitas publik sebagai upaya mendukung sarana konseling kepada masyarakat, khususnya ibu dan anak agar menjadi pusat kegiatan masyarakat.

"Taman ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kepentingan bersama serta menjadi wadah mengembangkan kreatifitas bagi anak-anak, pemuda dan ibu-ibu," kata Veronica Tan, Ketua TP PKK DKI Jakarta usai acara peresmian pembangunan RPTRA di Taman Tidore, Rabu (18/2).

Veronica mengaku, dirinya memberikan apresiasi kepada warga Kelurahan Cideng yang telah ikut memberikan sumbangsih untuk mewujudkan RPTRA di lingkungannya. 

“Pembangunan RPTRA ini merupakan keinginan masyarakat dan kami hanya memfasilitasi. Ini merupakan hasil dari kemauan masyarakat untuk menjadikan taman ini menjadi paru-paru kota,” ujar Veronika.

Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede menambahkan, taman terpadu ini akan dilengkapi sarana olahraga, sarana bermain anak, mushola dan gedung serba guna.

Menurut Mangara, gedung serba guna nantinya bisa dimanfaatkan warga untuk sarana bagi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), majelis taklim dan resepsi pernikahan sehingga warga bisa berinteraksi serta menjalin silaturahmi.

"Saya imbau warga ikut merawat dan menjaga taman terpadu, sebab kalau rusak warga ikut rugi," ungkap Mangara.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Akan Dibangun Taman Ramah Anak

DKI Bangun Taman Ramah Anak di 267 Kelurahan

Selasa, 17 Februari 2015 6749

3 Ketua TP PKK Tingkat Kota dan 1 Tingkat Kabupaten Dilantik

PKK DKI Dipercaya Kelola Ruang Publik

Selasa, 27 Januari 2015 8667

ilustrasi taman layak anak

Tahun 2015, DKI Bangun 15 Taman Terpadu

Rabu, 10 Desember 2014 7451

Veronica

PAUD & PKK Tidak Wajib Ikuti Perlombaan

Kamis, 11 Desember 2014 7225

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1262

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1139

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1652

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 462

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 446

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks