Lingkungan RW 04 Kelurahan Senen Disemprot Cairan Disinfektan

Jumat, 28 Agustus 2020 Reporter: Adriana Megawati Editor: Rio Sandiputra 1592

Lingkungan RW 04 Kelurahan Senen Disemprot Cairan Disinfektan Oleh Petugas

(Foto: Adriana Megawati)

Puluhan petugas Satlak Penangulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kecamatan Senen melakukan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan RW 04, Kelurahan Senen, Jakarta Pusat, Jumat (28/8).

Kita semprot seluruh lingkungan RW 04 yang meliputi 12 RT

Lurah Senen, Sauri mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di permukiman. Penyemprotan ini dilakukan pada pukul 09.00-12.00 WIB dengan mengerahkan 22 petugas.

"Kita semprot seluruh lingkungan RW 04 yang meliputi 12 RT. Mulai dari jalan lingkungan, jalan raya hingga pagar rumah warga," ujarnya.

Ia melanjutkan, penyemprotan cairan disinfektan ini menggunakan enam unit alat spray dengan kapasitas air sekitar 15 liter masing-masing, dan menghabiskan 150 liter cairan disinfektan. Warga diimbau untuk senantiasa menerapkan gerakan 3M untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19

"Kita tetap menerapkan protokol kesehatan sekaligus mengingatkan kepada warga agar selalu menjaga jarak, pakai masker dan selalu cuci tangan pakai sabun," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua RW di Keagungan Disemprot Disinfektan

Dua RW di Keagungan Disemprot Disinfektan

Selasa, 25 Agustus 2020 2029

Lingkungan RW 09, Kota Bambu Utara, Semprot Disinfektan

Lingkungan Kota Bambu Utara Disemprot Disinfektan

Senin, 24 Agustus 2020 1659

Pasca Libur Panjang, Kantor Samsat Jaktim Kembali Disemprot Disinfektan

Kantor Samsat Jaktim Disemprot Disinfektan

Minggu, 23 Agustus 2020 3289

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 841

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1336

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 731

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1719

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1206

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks