Tim Spedah Satpol PP DKI Intensifkan Pengawasan Ketertiban Umum

Senin, 06 Juli 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 3243

Satpol PP Bentuk Tim Spedah Jaga Ketertiban Umum di Jl Sudirman - Thamrin

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta membentuk Tim Spedah yang merupakan akronim dari Satuan Penegak Peraturan Daerah untuk melakukan patroli pengendalian ketertiban umum (tibum) di sepanjang Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin.

Memberikan imbauan secara humanis

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin mengatakan, Tim Spedah ini beranggotakan 20 personel terdiri dari 10 anggota laki-laki dan 10 perempuan. Tim ini berpatroli menggunakan sepeda dengan terbagi dalam dua sif yakni, pukul 06.00-14.00 WIB dan pukul 14.00-22.00 WIB.

"Kami ingin melalui pembentukan Tim Spedah ketertiban umum, khususnya pada ruas jalan protokol semakin meningkat," ujarnya, Senin (6/7).

Arifin menjelaskan, Tim Spedah memberikan sejumlah imbauan kepada warga maupun pengendara agar tidak memarkirkan kendaraannya di badan jalan, ojek online tidak mangkal di trotoar atau bawah Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), termasuk mengingatkan warga untuk menerapkan protokol kesehatan pencegahan penularan COVID-19.

"Kami juga mengingatkan mereka yang tidak menggunakan masker. Saya sudah menginstruksikan petugas agar memberikan imbauan secara humanis tentang peraturan daerah kepada masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Satpol Lakukan 125.420 Penindakan Pelanggaran Aturan Protokol Kesehatan

Satpol Lakukan 15.420 Penindakan Pelanggar Protokol Kesehatan

Kamis, 02 Juli 2020 2867

PSBB Transisi, Satpol PP Lakukan 6.431 Penindakan

PSBB Transisi, Satpol PP Lakukan 6.431 Penindakan

Rabu, 17 Juni 2020 1581

Satpol PP Perketat Pengawasan Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian

Satpol PP Perketat Pengawasan Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian

Kamis, 11 Juni 2020 2407

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1189

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1071

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1571

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 562

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks