Biro Hukum Bersyukur Pemprov DKI Menang di Tingkat Kasasi Terkait Pulau H

Rabu, 24 Juni 2020 Reporter: Folmer Editor: Toni Riyanto 3158

Biro Hukum DKI Jakarta Siap Hadapi PK Gugatan Pulau Reklamasi

(Foto: doc)

Biro Hukum Setdaprov DKI Jakarta mengaku bersyukur dengan adanya putusan di tingkat kasasi Mahkamah Agung yang memenangkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta atas pencabutan izin reklamasi Pulau H. 

Mempersiapkan diri 

Kepala Biro Hukum DKI Jakarta Yayan Yuhanah mengatakan, pihaknya telah mengetahui atas putusan Mahkamah Agung (MA) yang menolak kasasi yang diajukan oleh pihak pengembang Pulau H.  

"Kami tentu merasa bersyukur dan senang dengan adanya putusan ini. Informasi putusan sejauh ini baru kami dapat melalui website resmi Mahkamah Agung karena memang salinan putusan gugatan yang memenangkan Pemprov DKI Jakarta atas keputusan pencabutan izin reklamasi Pulau H hingga saat ini belum diterima," ujarnya, Rabu (24/6). 

Yayan menjelaskan, Pemprov DKI Jakarta selaku tergugat juga masih menunggu upaya hukum lainnya yang diajukan oleh pihak penggugat yakni pengembang Pulau H. 

"Kami menunggu kalau-kalau pihak pengembang mengajukan upaya hukum lain atas perkara gugatan ini ke Mahkamah Agung," ungkapnya. 

Ia menambahkan, pengembang Pulau H dimungkinkan mengajukan peninjauan kembali (PK) atas putusan kasasi Mahkamah Agung. 

"Biro Hukum Setdaprov DKI Jakarta juga mempersiapkan diri untuk menghadapi PK yang diajukan oleh pihak pengembang Pulau H termasuk gugatan hukum lainnya yang masih berproses di meja hijau," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Biro Hukum Gelar FGD Bertemakan Masalah Status Tanah Hak Milik Adat vs Sertifikat

Biro Hukum Gelar FGD Pertanahan

Jumat, 15 September 2017 2679

Pembangunan Tempat Relokasi PKL Kota Tua Tetap Dilanjutkan

Pembangunan Tempat Relokasi PKL Kota Tua Tetap Dilanjutkan

Jumat, 15 April 2016 8530

Biaya Penanganan Perkara Dicoret, Djarot Akan Sumbangkan Dana Operasionalnya

Djarot Siap Berikan Dana Operasionalnya untuk Biro Hukum

Selasa, 26 Januari 2016 6420

Reklamasi Dihentikan, Anies Cabut Izin Prinsip 13 Pulau

Hentikan Reklamasi, Anies Cabut Izin Prinsip 13 Pulau

Rabu, 26 September 2018 4403

NJOP Pulau Reklamasi Ditentukan oleh Tim

NJOP Pulau Reklamasi Ditentukan oleh Tim

Kamis, 28 Juli 2016 2499

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2531

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1167

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 591

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 652

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 992

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks