Pintu Air Kali Ciliwung Lama Dibuka Hingga 210 Sentimeter

Rabu, 01 Januari 2020 Reporter: Agung Supriyanto Editor: Toni Riyanto 3779

Pintu Air Kali Ciliwung Lama Dibuka Hingga 210 Sentimeter

(Foto: Agung Supriyanto)

Pintu Air Ciliwung Lama pada pukul 17.45 WIB dalam bukaan 210 sentimeter. Sehingga, berpotensi terjadi genangan kawasan Jalan Gunung Sahari Raya.

Menyiapkan dua unit pompa mobile 

Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta, Juani Yusuf mengatakan, kebijakan ini diambil karena tinggi muka air (TMA) di Pintu Air Manggarai sudah mendekati 900 sentimeter.

"Kita lakukan ini dengan berbagai pertimbangan. Saya meminta warga di sekitar alur Kali Ciliwung Lama untuk bersiaga," ujarnya, Rabu (1/1).

Juani menegaskan, seluruh jajaran Dinas SDA, termasuk Pasukan Biru sudah bersiaga dan mengupayakan genangan surut.

"Untuk meminimalisir terjadinya genangan di jalan dan wilayah permukiman kami sudah menyiapkan dua unit pompa mobile di dekat Golden Trully," terangnya.

Ia berharap, air dari wilayah hulu bisa segera berkurang agar dampak banjir di Jakarta bisa segera teratasi.

"Banjir ini tidak hanya terjadi di Jakarta. Terpenting, kami akan berupaya optimal dengan seluruh kemampuan yang ada," ungkapnya.

Juani mengapresiasi, seluruh jajaran Dinas SDA yang sudah berkerja maksimal di lapangan, bahu-membahu mengatasi terjadinya genangan maupun banjir.

"Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh jajaran Dinas SDA, tetap semangat dan jaga kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Genangan di Kamal Raya Sudah Berangsur Surut

Kadis SDA Pimpin Penanganan Genangan di Jalan Kamal Raya

Rabu, 25 Desember 2019 1995

Dinas SDA DKI Jakarta Tahun Ini Akan Revitalisasi Waduk Setiabudi Barat

Waduk Setiabudi Barat Bakal Direvitalisasi

Rabu, 23 Mei 2018 4465

Pintu Air Manggarai Berstatus Siaga 2

Pintu Air Manggarai Berstatus Siaga 2

Rabu, 01 Januari 2020 2231

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1356

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1356

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1741

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 755

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks