Warga dari Luar Kota Antusias Rayakan Tahun Baru di Jakarta

Selasa, 31 Desember 2019 Reporter: Agung Supriyanto Editor: Toni Riyanto 1667

Cuaca Hujan Tak Menyurutkan Maskani Ujang Warga Cirebon Menikmati Hiburan Di Bundaran HI

(Foto: Agung Supriyanto)

Selain warga Jakarta, tidak sedikit mereka yang berasal dari luar kota yang sangat antusias merayakan malam pergantian di sejumlah lokasi keramaian di Ibukota, termasuk di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Banyak hiburan dengan penampilan artis,

Salah seorang warga Cirebon, Jawa Barat, Maskani mengatakan, dirinya datang bersama keluarga untuk berlibur sekaligus merayakan Tahun Baru di Jakarta.

"Banyak hiburan dengan penampilan artis-artis kenamaan di sini. Kami tiba di Jakarta dari Cirebon tadi pukul 12.00," ujarnya, ditemui di sekitar panggung utama Bundaran HI, Selasa (31/12) malam.

Maskani menjelaskan, setibanya di Jakarta, dirinya bersama keluarga langsung berwisata ke Monas dan dilanjutkan menuju Bundaran HI untuk merayakan pergantian tahun bersama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

"Kami dapat informasi adanya panggung hiburan di Bundaran HI dari pemberitaan dan media sosial," terangnya.

Sementara itu, warga asal Depok, Jawa Barat, Wahyu menuturkan, meski hujan sempat turun, dirinya bersama istri dan anaknya tetap antusias merayakan Tahun Baru di Jakarta.

"Senang sekali, malam Tahun Baru semarak dengan beragam huburan yang bisa kami saksikan secara gratis," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Mulai Menyemut di Kawasan Panggung Utama Bundaran HI

Warga Mulai Padati Kawasan Panggung Utama Bundaran HI

Selasa, 31 Desember 2019 1987

       Satgas Sudin Bina Marga Jakarta Pusat Sapu Genangan Air Sekitar Bunderan HI

Kawasan Bundaran HI Dipastikan Bebas Genangan

Selasa, 31 Desember 2019 1517

633 Pasangan Ikut Nikah Massal di Halaman Balai Kota

633 Pasangan Ikut Nikah Massal di Halaman Balai Kota

Selasa, 31 Desember 2019 1902

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 843

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1339

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 734

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1723

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1209

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks