Juara Umum Aquathlon 2019 Kagum dengan Keindahan Pulau Tidung

Senin, 25 November 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 3218

 Leorudolf Zega Juara Umum Tidung Aquathlon 2019

(Foto: Suparni)

Juara umum Aquathlon 2019, Leorudolf Zega (32), asal Kepulauan Nias, Sumatera Utara mengagumi keindahan dan kebersihan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.

Saya mengapresiasi dan kagum dengan keindahan laut dan kebersihan Pulau Tidung,

"Saya mengapresiasi dan kagum dengan keindahan laut dan kebersihan Pulau Tidung," ujarnya, Senin (25/11).

Leorudolf mengaku senang karena bisa menjadi peserta lomba Aquathlon 2019 dan bisa mengunjungi Pulau Tidung yang memiliki kearifan lokal serta penduduk yang ramah.

"Harapannya, kompetisi semacam ini bisa digelar setiap tahunnya di Pulau Tidung," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia menuturkan, pihaknya menilai ajang Tidung Aquathlon 2019 kemarin cukup sukses. Tercatat, ada 500 peserta yang sebelumnya ikut mendaftar dan 200 peserta yang lolos seleksi.

"Setiap tahun animonya cukup besar, semoga ke depan ini bukan sekedar ajang olahraga tetapi bisa menjadi agenda wisata tahunan," tandasnya.

Untuk informasi, selain Leorudolf Zega juara umum I, untuk juara II diraih Kimi San Akbar, juara III Christoper Hartanto. Sementara untuk juara kategori perempuan juara I diraih Jeanny, juara II Marlene Chandra dan juara III Estherina Emily. Masing-masing juara mendapatkan medali dan hadiah uang puluhan juta rupiah.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Pulau Tidung Bersepeda Monitoring Jalur Aquathlon 2019

Jajaran Kelurahan Pulau Tidung Cek Lintasan Lomba Aquathlon

Jumat, 15 November 2019 1803

 Pendaftaran Tidung Aquathlon 2019 Mulai Dibuka Hari Ini

Pendaftaran Tidung Aquathlon 2019 Dibuka Hari Ini

Senin, 04 November 2019 4595

Besok, Olahraga Air Digelar di Pulau Pramuka

Sudin Parbud Siapkan Pentas Musik di Kompetisi Olahraga Air

Jumat, 15 November 2019 1694

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1844

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1885

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 838

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1193

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Jumat, 14 November 2025 670

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks