Suban Pengelola Aset Daerah Jaksel Mulai Pemutakhiran Data Simaster

Kamis, 28 Maret 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 3177

76 UKPD Ikuti Pemutahiran Data Aset

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Badan Pengelola Aset Daerah Jakarta Selatan telah memulai pemutakhiran data untuk di aplikasi Sistem Informasi Manajemen Aset Terintegrasi (Simaster). Untuk Maret ini ditargetkan ada 40 aset yang bisa terinput.

Hari ini kita prioritaskan aset lahan dan bangunan. Targetnya ada 40 yang kita input dari 456 aset hingga akhir tahun nanti

Asisten Pemerintahan Jakarta Selatan, Mahludin mengatakan, hari ini dimulai proses pemutakhiran data aset yang ada di kelurahan, kecamatan, rumah dinas, kantor wali kota dan fasos fasum. Sebanyak 76 perwakilan dari unit kerja perangkat daerah (UKPD) dilibatkan dalam kegiatan kali ini.

"Hari ini kita prioritaskan aset lahan dan bangunan. Targetnya ada 40 yang kita input dari 456 aset hingga akhir tahun nanti," ujarnya, Kamis (28/3).

Kepala Suku Badan Pengelola Aset Daerah Jakarta Selatan, Nurjanah menjelaskan, kegiatan ini sebenarnya penyalinan sekaligus pemutakhiran data dari aplikasi e-aset ke Simaster.

"Sebab aplikasi Simaster sudah langsung terintegrasi dengan website jakartasatu.jakarta.go.id, sehingga masyarakat bisa melihat juga nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Desember, Pedagang Pasar Sukapura Bakal Direlokasi ke TPS

Pedagang Pasar Sukapura akan Direlokasi ke Tempat Penampungan Sementara

Senin, 30 Juli 2018 6391

 Sudin Kominfotik Jakut Gelar Bimtek Aplikasi Inventik

Sudin Kominfotik Jakut Gelar Bimtek Aplikasi Inventik

Selasa, 28 Agustus 2018 2155

111 Aset di Kepulauan Seribu Direkomendasikan untuk Dihapus

Kamis, 08 Maret 2018 2582

BERITA POPULER
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino memberi keterangan pers setelah Rapimgab

Wibi Berharap Pansus Hasilkan Perda yang Jadi Kebanggaan Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 1032

Personel Gabungan Bersihkan Tumpukan Sampah di Rawa Terate

Personel Gabungan Grebek Sampah di Rawa Terate

Kamis, 16 Oktober 2025 1078

Suasana kegiatan Jakarta Walking Tour Festival 2025 di Pulau Sepa dan Pulau Macan

Telusuri Sejarah, Budaya, dan Keunikan Lokal Lewat Jakarta Walking Tour Festival 2025

Senin, 20 Oktober 2025 516

DKI Jakarta Juara Umum Kreativisia 2025 Palembang

DKI Jakarta Juara Umum Kreativesia 2025 di Palembang

Minggu, 19 Oktober 2025 622

Petugas TMR menjelaskan tentang binatang yang aktif di malam hari kepada pengunjung

Uji Coba Wisata Malam ‘Night at The Ragunan Zoo’ Kembali Digelar Sabtu Ini

Jumat, 17 Oktober 2025 771

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks