Komisi B Dukung Penambahan Sarana Prasarana di Setu Babakan

Rabu, 27 Februari 2019 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1653

Komisi B DPRD DKI Minta Kadis Pariwisata DKI Tata Setu Babakan

(Foto: doc)

Anggota Komisi B DPRD DKI, Syarifuddin dan Achmad Nawawi, mendukung rencana Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) yang akan melengkapi sarana dan prasarana di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Penataan Setu Babakan sebagai destinasi wisata budaya harus serius dilakukan dari segala sektor, mulai dari ornamen dan kuliner Betawi semua harus ada

Menurut Syarifuddin, penambahan sarana dan prasarana tersebut penting dilakukan dalam upaya melestarikan budaya Betawi sekaligus menjadikan kawasan Setu Babakan menjadi destinasi wisata budaya di Ibukota.

"Penataan Setu Babakan sebagai destinasi wisata budaya harus serius dilakukan dari segala sektor, mulai dari ornamen dan kuliner Betawi semua harus ada," ujarnya, Rabu (27/2).

Dengan alokasi anggaran Rp26 miliar, lanjut Syarifuddin, Disparbud dapat melakukan pembenahan infrastruktur di kawasan Setu Babakan sebagai miniatur Budaya Betawi.

Hal senada diutarakan Achmad Nawawi. Selain menata kawasan Setu Babakan Disparbud juga dapat berkolaborasi dengan SKPD terkait lainnya untuk memberdayakan masyarakat sekitar.

"Masyarakat dapat diberdayakan untuk membuat suvenir khas Betawi yang nantinya dapat dijual kepada wisatawan yang berkunjung. Ini penting agar budaya Betawi tidak hilang, sekaligus bisa meningkatkan perekonomian warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Disparbud Lengkapi Sarpras di PBB Setu Babakan Tahun Ini

Disparbud Lengkapi Sarpras di PBB Setu Babakan

Kamis, 21 Februari 2019 4093

 400 Pedagang Dibina UPK Setu Babakan

UPK Setu Babakan Berikan Pembinaan 400 Pedagang

Selasa, 29 Januari 2019 2948

Saberan Ikut Andil Lestarikan Seni Budaya Betawi

Saberan Ikut Andil Lestarikan Seni Budaya Betawi

Sabtu, 16 Februari 2019 3451

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469101

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308183

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284402

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261039

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik