108 Usulan Dibahas Dalam Musrenbang Kelurahan Galur

Kamis, 31 Januari 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Rio Sandiputra 2301

108 Usulan Dibahas Dalam Musrenbang Kelurahan Galur

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Kelurahan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat, telah melaksanakan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang). Sebanyak 108 usulan hasil rembuk tujuh RW pun dibahas dalam kegiatan tersebut.

Total jumlah usulannya ada 108 usulan. Terdiri dari 67 usulan pembangunan fisik dan 41 usulan pembangunan non fisik

"Total jumlah usulannya ada 108 usulan. Terdiri dari 67 usulan pembangunan fisik dan 41 usulan pembangunan non fisik," ujar Fajar Laksono, Lurah Galur, Kamis (31/1).

Sementara Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara yang hadir dalam Musrenbang Kelurahan Galur mengatakan, usulan yang dibahas tahun ini lebih baik daripada sebelumnya.

"Usulan non fisik di Kelurahan Galur tahun ini alhamdulillah agak naik. Kita akan coba penuhi," ucapnya.

Usulan non fisik yang diajukan seperti masalah Posyandu anak dan lansia. Selain itu ada juga beberapa pelatihan untuk warga. Kegiatan-kegiatan seperti itu, mereka lakukan di RPTRA atau di kantor kelurahan.

"Kegiatan-kegiatan yang bisa dilaksanakan, dieksekusi tahun ini langsung dilaksanakan saja. Kalau itu sederhana bisa langsung diselesaikan tidak harus menunggu tahun depan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sekko Jakpus : Di Rembuk RW Kita Eksplorasi Potensi Masyarakat

50 Perwakilan Kelurahan se-Jakpus Ikuti Pengarahan Pra Musrenbang

Kamis, 10 Januari 2019 2555

Mayoritas Usulan Rembuk RW di Jakpus Terkait Sumber Daya Air

1.969 Usulan Telah Tercatat dari Rembuk RW di Jakpus

Senin, 21 Januari 2019 2388

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469102

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308193

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284404

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261041

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik