Pembangunan TPS Kemayoran Sudah 90 Persen

Kamis, 21 Juni 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 2745

Pembangunan TPS Kemayoran Mencapai 90 Persen

(Foto: Suparni)

Pembangunan tempat pengolahan sampah (TPS) di depan Wisma Atlet, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat telah mencapai 90 persen. Ditargetkan pembangunan bisa selesai dalam dua pekan mendatang.

Tinggal 10 persen lagi, sekitar dua mingguan selesai dan siap dioperasikan

"Tinggal 10 persen lagi, sekitar dua mingguan selesai dan siap dioperasikan," ujar Marsigit, Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Pusat, Kamis (21/6).

Menurutnya, 10 persen tersebut meliputi pemasangan atap dan finishing. Namun demikian untuk penampungan sampah di Kecamatan Kemayoran atau depo tetap berjalan seperti biasa dengan sistem pengangkutan malam hari.

"Nantinya dapat menampung sekitar 280 meter kubik dan mengolah sampah untuk empat kelurahan di Kemayoran dan wisma atlet saat ada event-event tertentu," tandasnya.

Dengan dibangunnya tempat penampungan sampah yang baru tersebut, nantinya depo tersebut akan berubah nama menjadi tempat pengolahan sampah sesuai fungsinya. Tempat tersebut akan dilengkapi dengan pengolahan komposting dan bank sampah seperti di TPS kawasan Gelora Bung Karno dan Sunter.

BERITA TERKAIT
Pengangkutan Sampah di Kemayoran Dimajukan Sore Hari Selama Ramadhan

Pengangkutan Sampah di Kemayoran Dilakukan Sore Hari Selama Ramadan

Rabu, 23 Mei 2018 2557

Dinas LH Siap Antisipasi Lonjakan Volume Sampah Usai Lebaran

Dinas LH Antisipasi Lonjakan Sampah Usai Lebaran

Rabu, 20 Juni 2018 3127

Sampah Warga Menurun Saat Lebaran

Volume Sampah Alami Penurunan Saat Lebaran

Selasa, 19 Juni 2018 2002

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308223

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik