50 Warga Ciracas Ikuti Pelatihan Penanggulangan Kebakaran

Jumat, 20 April 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2283

 50 Warga Ciracas Ikuti Pelatihan Penanggulangan Kebakaran

(Foto: Nurito)

Sebanyak 50 warga RW 03 Kelurahan Ciracas, Ciracas, Jakarta Timur mengikuti pelatihan penanggulangan kebakaran, Jumat (20/4). Materi serta praktik langsung pemadaman kebakaran pun diberikan kepada warga.

Harapannya, semakin banyak warga yang ikut sosialisasi maka akan semakin banyak yang tahu tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran

Plt Kasudin Gulkarmat Jakarta Timur, Muchtar mengatakan, sosialisasi penanggulangan dan pencegahan kebakaran ini dilakukan agar warga dapat mengetahui cara menanggulangi kebakaran di lingkungannya. Sehingga diharapkan kebakaran dapat ditekan semaksimal mungkin dan sedini mungkin.

"Sosialisasi ini rutin dilakukan dengan lokasi berpindah-pindah. Harapannya, semakin banyak warga yang ikut sosialisasi maka akan semakin banyak yang tahu tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran," kata Muchtar.

Seperti biasanya, dalam pelatihan ini warga juga diajari praktik memadamkan kobaran api pada kompor gas. Yakni menggunakan handuk basah dan alat pemadam api ringan (APAR).

Peserta pelatihan berasal dari pengurus RT, RW, petugas kamanan lingkungan, juru pemantau jentik (Jumantik) dan kader PKK. Pelatihan dilakukan di Gedung Sasana Krida dan Karang Taruna (SKKT) Kelurahan Ciracas.

BERITA TERKAIT
60 Warga Ikuti Pelatihan Urban Farming

60 Warga Jaksel Ikuti Pelatihan Urban Farming

Rabu, 18 April 2018 2285

 70 DWP DKI Ikuti Pelatihan e-Report LPPK

70 Anggota DWP Provinsi DKI Ikuti Pelatihan e-Report LPPK

Selasa, 17 April 2018 3261

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2125

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 920

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1403

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1790

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1270

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks