Main Futsal, Jokowi Cetak Satu Gol

Rabu, 15 Oktober 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Agustian Anas 5971

Main Bola Bersama SKPD, Jokowi Cetak Satu Gol

(Foto: doc)

Jelang dilantik menjadi presiden ketujuh RI pada 20 Oktober mendatang, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), menyempatkan diri bermain futsal bersama jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI Jakarta, di Taman Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (15/10).

Biar kepala Dinas keringatan saja, saya juga keringatan kok. Kenapa di Waduk Pluit, ya karena di sini yang kosong, yang lain tidak ada

Jokowi tiba di lapangan sepak bola Waduk Pluit sekitar pukul 06.40. Pria bertubuh kurus dan tinggi itu terlihat mengenakan seragam sepak bola berwarna hitam bergaris hijau di bagian dada dan sepatu pantofel berwarna hitam.

Dalam pertandingan yang diikuti hampir seluruh Kepala SKPD Pemprov DKI Jakarta itu, Jokowi awalnya bermain sebagai kiper. Namun di tengah pertandingan, ia berpindah posisi sebagai penyerang dan mencetak gol setelah menerima umpan dari Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Ratiyono.

Pertandingan yang berakhir 2-0 untuk kemenangan tim Jokowi ini menjadi momen perpisahan dengan jajaran pejabat Pemprov DKI Jakarta. Usai bermain futsal, para pejabat bergiliran menyalami mantan Walikota Solo yang akan dilantik menjadi presiden pada Senin (20/10) mendatang.

Namun Jokowi mengelak bahwa pertandingan itu merupakan perpisahannya dengan para pejabat Pemprov DKI Jakarta. Ia mengatakan, pertandingan tersebut dalam rangka olahraga bersama sejumlah pejabat DKI.

"Biar kepala dinas keringatan saja, saya juga keringatan kok. Kenapa di Waduk Pluit, karena di sini yang kosong, yang lain tidak ada," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
basuki t purnama baju ijo beritajakarta

Basuki Ingin Antar Jokowi ke Istana

Senin, 13 Oktober 2014 5370

Jokowi Mulai Berkemas dari Rumah Dinas

Jokowi Mulai Berkemas dari Rumah Dinas

Sabtu, 11 Oktober 2014 8558

jokowi pengunduran diri dprd

Jokowi Mundur Atas Permintaan Sendiri

Senin, 06 Oktober 2014 5195

jokowi pengunduran diri dprd

Jokowi Mundur Atas Permintaan Sendiri

Senin, 06 Oktober 2014 5195

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1228

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1104

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1615

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 857

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks