Revitalisasi Danau dan Waduk Dilakukan Bertahap

Selasa, 27 Februari 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 3164

Pemprov DKI Akan Revitalisasi Danau dan Waduk

(Foto: doc)

Pemprov DKI Jakarta akan melakukan revitalisasi danau dan waduk secara bertahap, untuk menciptakan baku mutu air yang bersih dan sehat.


Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda DKI Jakarta, Gamal Sinurat mengatakan, dari 77 danau dan waduk yang ada di Jakarta, sebagian besar airnya saat ini tercemar limbah rumah tangga dan sampah.

"Tercemarnya air danau dan waduk disebabkan sistem pengelolaan limbah rumah tangga yang belum tertata dengan baik, hingga airnya mengalir ke danau dan waduk " ujar Gamal, Selasa (27/2).

Unruk meningkatkan kualitas air di danau dan waduk, lanjut Gamal, infrastruktur pembuangan limbah di hunian rumah tangga harus dilakukan.

Selain itu, secara bertahap juga akan dilakukan revitalisasi danau dan waduk, seperti yang sudah dilakukan di  Danau Sunter bagian timur.

"Untuk itu secara bertahap Pemprov DKI akan merevitalisasi danau dan waduk, termasuk menggencarkan pentingnya infrastruktur IPAL pada rumah tangga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Kunjungi Waduk Pluit, PM Mesir Tertarik Penanganan Revitalisasi

PM Mesir Tertarik dengan Kesuksesan Revitalisasi Waduk Pluit

Kamis, 23 April 2015 4573

50 ribu Benih Ikan Nila dan Lele akan Disebar di Situ Lembang

Sudin KPKP Jakpus Akan Tebar Benih Ikan di Situ Lembang

Senin, 04 September 2017 2525

rumah waduk pluit diberi tanda

Akan Ditertibkan, 200 Hunian di Waduk Pluit Ditandai Silang

Senin, 13 Oktober 2014 10435

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 953

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1126

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 608

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 949

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 771

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks