PPSU Ciracas Keruk Lumpur di Enam Saluran

Kamis, 14 Desember 2017 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2615

PPSU Ciracas Keruk Lumpur di Enam Saluran

(Foto: Suparni)

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, melakukan pengerukan sedimen lumpur di enam saluran.

Sebanyak 70 personel PPSU dikerahkan dalam pengerukan ini

Lurah Ciracas, Farida merinci, pengurukan sedimen lumpur dilakukan di saluran air Jl Raya Ciracas, Jl H. Baping, Jl Raya Centek, Jl Pengantin Ali di Gang Mawar, Saluran Penghubung (PHB) Ciracas, serta saluran yang melintas di RW 09 dan RW 10.

"Sebanyak 70 personel PPSU dikerahkan dalam pengerukan ini," kata Farida, Kamis (14/12).

Dijelaskannya, untuk saluran di Jl Raya Ciracas dilakukan di sekitar Taman Siliasih sepanjang 200 meter. Hasilnya, sedimen lumpur hingga mencapai 100 karung berhasil diangkat dari saluran.

"Pengerukan ini sangat penting karena permukaan Kali Cipinang lebih tinggi dibandingkan saluran," terangnya.

Farida menambahkan, sejak tahun 2015 lalu pihaknya sudah mengusulkan pembuatan embung serta normalisasi Kali Cipinang untuk mencegah terjadinya genangan maupun banjir. Namun, hingga saat ini belum terealisasi.

"Saat ini kami mengandalkan kinerja petugas PPSU untuk meminimalisir potensi terjadinya genangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sidak, Gubernur Temukan Infrastruktur Saluran Rusak

Gubernur Cek Saluran Air di Jl MT Haryono dan Jl DI Panjaitan

Kamis, 14 Desember 2017 2358

Pemkot Jaktim Minta Kontraktor Proyek Perhatikan Saluran Air

Pemkot Jaktim Minta Kontraktor Proyek Perhatikan Saluran Air

Rabu, 13 Desember 2017 2531

Genangan di Jakarta Surut Dalam Tiga Jam

Genangan di DKI Cepat Diatasi

Rabu, 13 Desember 2017 1954

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2850

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1032

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1529

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 829

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks