12 Bangunan Liar di Jembatan Tinggi Ditertibkan

Rabu, 11 Oktober 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 1762

12 Bangunan Liar di Jembatan Tinggi Ditertibkan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Belasan bangunan liar di Jembatan Tinggi, Kampung Bali, Tanah Abang, Jakarta Pusat ditertibkan petugas. Sebelumnya lokasi merupakan lahan untuk tempat pembuangan sampah (TPS).

Ini awalnya tempat pembuangan sampah. Bangunan di sini kita tertibkan, kita akan jadikan ruang terbuka hijau

Camat Tanah Abang, Dedi Arif Darsono mengatakan, pihaknya baru mengetahui bahwa tanah seluas 500 meter persegi tersebut ada 12 bangunan liar. Selain itu lokasi ini juga dijadikan terminal bayangan, dan tempat parkir truk. 

“Ini awalnya tempat pembuangan sampah. Bangunan di sini kita tertibkan, kita akan jadikan ruang terbuka hijau,” jelas Dedi, Rabu (11/10).

Setelah dilakukan pembongkaran, lanjut Dedi, lokasi ini akan ditanami pepohonan dan ditata sebagai taman. 

“Puing-puing kita angkut dengan menggunakan dua unit truk dari Sudin Lingkungan Hidup. Ada 125 petugas gabungan dan satu alat berat untuk membersihkan puing,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anggota Dewan Dukung Rencana Pembangunan Sky Bridge di CSW

Pembangunan Jembatan Penghubung di CSW Didukung Dewan

Jumat, 06 Oktober 2017 1878

Empat Hari, Sudin Perhubungan Jaksel Derek 87 Kendaraan

87 Kendaraan Roda Empat Ditindak di Jaksel

Jumat, 06 Oktober 2017 1634

 6 Rumah di Tanah Abang Terbakar

Enam Rumah di Tanah Abang Terbakar

Selasa, 26 September 2017 2435

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2204

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1484

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1014

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1349

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 891

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks