Korban Kebakaran di Tugu Selatan Diberi Bantuan Logistik

Selasa, 06 Juni 2017 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Toni Riyanto 2021

Sudin Sosial Jakut Salurkan Bantuan logistik Pada Korban Korban Kebakaran Tugu Selatan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Utara memberikan bantuan logistik bagi korban kebakaran di kawasan Tanah Merah Plumpang, RT 07/07, Kelurahan Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara.

Bantuan logistik kami berikan untuk membantu korban kebakaran dalam memenuhi kebutuhan dasar

Kepala Sudinsos Jakarta Utara, Aji Antoko menuturkan, bantuan yang diberikan yakni, 20 dus mie instan, 300 sarden kaleng, 100 paket lauk pauk, 200 lembar selimut, 100 lembar matras dan delapan lembar terpal.

"Bantuan logistik kami berikan untuk membantu korban kebakaran dalam memenuhi kebutuhan dasar," kata Aji, Selasa (6/6).

Pihaknya, sambung Aji, melalui tim relawan Tagana, Kampung Siaga Bencana, Kelurahan Tugu Selatan, juga mendirikan tiga tenda pengungsian di Jl Perjuangan II, RT 05/07.

"Mengingat saat ini bulan puasa, korban kebakaran kami berikan makanan siap saji untuk berbuka dan sahur. Pemberian bantuan lanjutan akan dikoordinasikan dengan lurah dan pengurus RT/RW setempat," tandasnya.

Sekadar diketahui, kebakaran di kawasan Tanah Merah Plumpang terjadi Senin (5/6) sekitar pukul 15.00 Sebanyak 100 bedeng ludes dilalap si jago merah dan 100 Kepala Keluarga (KK) dengan 400 jiwa kehilangan tempat tinggal.

BERITA TERKAIT
Korban Kebakaran Berland Mulai Mendapatkan Bantuan

Korban Kebakaran Dapat Bantuan Makanan & Selimut

Rabu, 15 Oktober 2014 5227

       Pemkab Data Penerima Santunan Safari Ramadhan

Pemkab Data Penerima Santunan Selama Ramadan

Jumat, 02 Juni 2017 2404

       50 E-KTP Diberikan Pada Warga Korban Kebakaran Pejagalan

Korban Kebakaran di Jl Kampung Gusti Terima Dokumen Kependudukan

Jumat, 28 April 2017 1700

Korban Kebakaran Klender Ditampung di Tenda Pengungsian

136 Korban Kebakaran di Klender Masih Bertahan di Pengungsian

Jumat, 05 Mei 2017 2479

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1880

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 875

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1367

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1757

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1237

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks