Pemprov DKI Sediakan Rusun untuk Warga Bantaran Kali

Senin, 18 Agustus 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Dunih 4065

Bangunan liar di bantaran kali

(Foto: Muhammad Jamaluddin)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan akan terus melakukan penertiban bangunan liar yang berada di sepanjang bantaran sungai atau kali yang ada di Jakarta. Namun, begitu warga bantaran tidak perlu resah memikirkan tempat tinggal, karena warga tersebut akan direlokasikan ke sejumlah rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) yang telah dibangun Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Jalan, kita akan terus (tertibkan). Prinsip kita sediakan rusun yang cukup

"Jalan, kita akan terus (tertibkan). Prinsip kita sediakan rusun yang cukup. Kan masih di Jakarta juga, jadi orang yang tinggal di pinggir kali, kita harus sedikit memaksa untuk pindah. Kalau dia bilang jauh, masa masih di Jakarta aja jauh?" kata Basuki di Balaikota, Senin (18/8).

Padahal, kata Basuki, banyak warga Depok atau Bekasi menganggap jarak antara Jakarta dengan kota lain tidak jauh. Karena itu, normalisasi akan terus dilakukan. Termasuk juga di bantaran Kali Mampang yang mulai ditertibkan hari ini. Basuki mengatakan Pemprov DKI telah menyediakan Rusunawa Komarudin, Jakarta Timur sebagai ganti rumah bagi warga bantaran Kali Mampang.

"Kita siapkan rusun, ada 300-an unit rusun yang sudah siap, tinggal mereka mau tinggal atau tidak. Umumnya pengalaman kami, begitu tidak bisa dijual atau disewakan. Mereka keluar sendiri. Yang penting mereka tidak tinggal di sungai atau jalan inspeksi yang ada," tandasnya.

BERITA TERKAIT
rusun komarudin jakarta

Warga Kali Mampang Direlokasi ke Rusunawa Komarudin

Senin, 18 Agustus 2014 5747

 ujarnya, Sabtu (9/8) Karna itulah menurutnya para warga mengusulkan kepada lurah agar membangunkan

Rusun Pinus Elok Dilengkapi Sarana Ibadah

Sabtu, 09 Agustus 2014 4757

ilustrasi pembangunan rusunnawa

Proyek Rusun Daan Mogot Dikebut

Rabu, 06 Agustus 2014 10905

jokowi_wawancara_balkot_wahyu_stok.jpg

Jokowi: Orang Kaya Antre Masuk Rusunawa

Rabu, 06 Agustus 2014 3963

Rusunawa Pulogebang Rawan Pencurian Motor

Rusunawa Pulogebang Rawan Pencurian Motor

Rabu, 06 Agustus 2014 4924

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1256

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1133

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1647

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 434

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1484

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks