Putaran di Kolong Tol JORR W1 akan Ditutup

Jumat, 24 Februari 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Toni Riyanto 4821

Putaran di Kolong Tol JORR W1 akan Ditutup

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Putaran (U-turn) Simpang Kembangan di kolong tol Jakarta Outer Ring Road West One (JORR W1) akan ditutup Pekan depan. Penutupan terkait adanya pembangunan saluran penghubung (PHB) di kawasan itu.

penutupan terhitung tanggal 27 Februari 2017

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, Anggiat Banjarnahor mengatakan, sehubungan dengan penutupan ini, maka akan dilakukan rekayasa lalu lintas.

"Penutupan dimulai Senin 27 Februari mendatang,” kata Anggiat, Jumat (24/2).

Dijelaskannya, kendaraan dari arah Karang Tengah-Ciledug menuju Puri Kembangan dan kantor Wali Kota Jakarta Barat atau Jl Kembangan Raya akan dialihkan ke putaran di bawah flyover Rawa Buaya.

Sementara, kendaraan dari Cengkareng yang menuju kawasan Taman Semanan dan gerbang Tol Kembangan diarahkan berputar di Simpang Kembangan.

Kemudian, lanjut Anggiat, kendaraan dari arah tol Tangerang menuju Puri Kembangan dan kantor Wali Kota Jakarta Barat diarahkan turun di ramp off Rawa Buaya.

"Selain menyiagakan petugas, kita juga akan memasang spanduk untuk memberikan sosialisasi kepada pengendara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dishubtrans Kaji Car Free Night Hanya Sampai Semanggi

Penutupan Jalan Saat Car Free Night Dikaji Kembali

Selasa, 27 Desember 2016 4820

Pengerjaan Konstruksi Flyover Cipinang Lontar Dimulai Februari

Pengerjaan Konstruksi Flyover Cipinang Lontar Mulai Februari

Kamis, 19 Januari 2017 7305

4 Februari Hingga 11 Agustus Jalan Haji Nawi di Tutup

Sebagian Jl Fatmawati Ditutup 4 Februari - 11 Agustus

Senin, 16 Januari 2017 5923

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1605

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 866

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1361

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1746

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1230

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks