DPRD Dorong Dinas SDA Perbaiki Pompa Air Rusak

Rabu, 01 Februari 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhy Tristanto 2890

DPRD Dorong Dinas SDA Perbaiki Pompa Air Rusak

(Foto: Erna Martiyanti)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, mengingatkan Dinas Sumber Daya Air (SDA) untuk memperbaiki pompa air rusak. Apalagi, sekarang sudah masuk musim penghujan.

Berkenaan dengan penanganan banjir, masih ditemukan pompa yang harus segera diganti. 

Sekretaris Komisi D DPRD DKI Jakarta, Panji Virgianto mengatakan, kondisi pompa air yang rusak harus menjadi perhatian karena kerap jadi pemicu munculnya genangan, terutama saat hujan turun dengan intensitas tinggi.

"Berkenaan dengan penanganan banjir, masih ditemukan pompa yang harus segera diganti. Kami mendorong Dinas SDA harus segera memperbaiki," kata Panji, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (1/2).

Khusus untuk pompa yang sudah tidak bisa diperbaiki, dirinya meminta agar segera diganti. Karena biaya untuk perbaikan dinilai lebih mahal ketimbang membeli baru.

"Kalau perlu diganti, daripada kita membenahi tapi lambat laun rusak terus. Ada baiknya diganti saja," ucapnya.

Untuk pompa air yang kondisinya masih baik, dewan meminta Dinas SDA melakukan perawatan secara maksimal.  

BERITA TERKAIT
 Pompa di Jakpus Dipastikan Prima Hadapi Puncak Musim Penghujan

56 Pompa Stasioner di Jakpus Siap Dioperasikan

Senin, 30 Januari 2017 3713

Pompa Submersible di Waduk Adhyaksa Bakal Diganti

Pompa Submersible di Waduk Adhyaksa Bakal Diganti

Senin, 09 Januari 2017 4592

Rumah Pompa Teluk Gong Butuh Peninggian

Rumah Pompa Teluk Gong Butuh Peninggian

Rabu, 04 Januari 2017 6269

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2089

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 895

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1376

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1767

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1245

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks