Pendemo Diminta Tak Rusak Fasilitas Umum

Senin, 31 Oktober 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5024

Demo 4 November, Plt Gubernur Serahkan ke Polda

(Foto: Reza Hapiz)

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono menyerahkan pengamanan Ibukota kepada pihak kepolisian terkait demo pada 4 November mendatang. Ia meminta agar penyampaian pendapat di muka umum bisa berlangsung secara tertib dan tidak merusak fasilitas umum.

Masing-masing bisa menjaga, jangan sampai taman rusak dan anarkis

"Kalau pengamaan secara keseluruhan pengendalian ada di Polda. Kami dari aparat sipil, mengamankan sejauh kewenangan pemda saja," kata Sumarsono di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (31/10).

Soni sapaan akrabnya, mengaku tidak melarang warga DKI untuk berdemo. Karena itu merupakan hak demokrasi setiap warga negara. Namun diimbau agar demo bisa berlangsung tertib, sertai tidak merusak fasilitas umum yang ada.

"Itu hak mereka yang demo, Pemprov melihat itu sebuah aspirasi. Untuk persiapan kami tentunya dari batas kewenangan kami. Masing-masing bisa menjaga, jangan sampai taman rusak dan anarkis," tegasnya.

Seperti diketahui, pada tanggal 4 November mendatang akan digelar aksi demo besar-besaran. Diperkirakan jumlah massa pendemo lebih banyak dari sebelumnya. Massa akan berdemo di Istana Presiden usai melakukan sholat Jumat.

BERITA TERKAIT
UMP DKI Tak Boleh Bertentangan dengan PP

UMP DKI Tak Boleh Bertentangan dengan PP

Senin, 31 Oktober 2016 3882

Taman Depan Balai Kota DKI Rusak Diinjak Massa

Taman Depan Balai Kota DKI Rusak Diinjak

Jumat, 14 Oktober 2016 5132

Rapat BKPRD di ruang rapat TPUT Balai Kota Jakarta.

Ratusan Massa Pendemo Tinggalkan Balai Kota DKI

Jumat, 14 Oktober 2016 4727

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2852

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1034

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1531

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 832

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks