Ratusan PKL di Jl Kramat Jaya akan Direlokasi

Selasa, 27 September 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 3621

Ratusan PKL di Jl Kramat Jaya Akan Direlokasi Awal Oktober

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sekitar 223 pedagang kaki lima (PKL) yang biasa berjualan di Jalan Kramat Jaya, tepat di depan Jakarta Islamic Centre, Tugu Utara, Koja, akan direlokasi ke Halaman Pasar Koja Baru.

Awalnya memang banyak yang kontra karena sudah lama tiba-tiba direlokasi, tapi endingnya mereka setuju direlokasi

Rencananya, relokasi dilaksanakan pada tanggal 6 Oktober mendatang. Sebab konsep penataan dan pemberdayaan PKL ini akan menjadi proyek percontohan.

Lurah Tugu Utara, Nandang Hidayat mengatakan, pemberian surat imbauan dan sosialisasi sudah dilakukan. Hari ini, sebanyak 50 orang perwakilan PKL menghadiri sosialisasi persiapan relokasi yang diadakan oleh pihak kecamatan dan kelurahan.

"Semalam kita terjun langsung bikin empat tim untuk mendata dan memberikan imbauan tertulis kepada para PKL, tadi sudah sosialisasi. Awalnya memang banyak yang kontra karena sudah lama, tiba-tiba direlokasi, tapi akhirnya mereka setuju direlokasi," kata Nandang, Selasa (27/9).

Tanggal 3 Oktober 2016 nanti akan dilakukan pengundian bagi para PKL yang bakal menempati tenda-tenda yang disiapkan oleh PD Pasar Jaya.

Dikatakan Nandang, apabila sudah direlokasi, waktu operasional PKL disesuaikan dengan waktu yang telah ditentukan PD Pasar Jaya agar tidak berbenturan dengan pedagang Pasar Koja Baru.

"Kalau sudah dipindah ke Pasar Koja, para PKL berjualan mulai dari jam 18.00 sampai malam. Kalau pagi sampai siang itu haknya pedagang yang di dalam, jadi bergiliran," tandas Nandang.

BERITA TERKAIT
PKL di HBKB akan Ditata

PKL di HBKB akan Ditata

Minggu, 25 September 2016 3495

Ratusan PKL di PIK Penggilingan Dihalau Petugas

217 PKL PIK Penggilingan Dihalau Turun ke Jalan

Kamis, 22 September 2016 5620

100 Petugas Gabungan Apel Penertiban PKL

100 Petugas akan Tertibkan PKL Nakal di PIK Cakung

Kamis, 22 September 2016 3512

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 2004

Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta mewakili gubernur menerima Harmony Award 2025

Pemprov DKI Raih Harmony Award 2025

Jumat, 28 November 2025 461

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1206

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini, Jumat (28/11)

Cuaca Berawan Naungi Jakarta Hari Ini

Jumat, 28 November 2025 549

Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Pemprov DKI Sabet Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Kamis, 27 November 2025 622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks