Bangunan di Rawajati Mulai Ditertibkan

Kamis, 01 September 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 4742

Pemkot Jakarta Selatan Tertibkan Puluhan Bangunan Di Rawajati

(Foto: Suparni)

Puluhan bangunan yang menempati lahan Dinas Pertamanan DKI Jakarta di pinggiran rel kereta api di RT 09/04 Kelurahan Rawajati, Pancoran Jakarta Selatan, pagi ini mulai ditertibkan.

Sementara waktu cari kontrakan sambil menunggu proses pendaftaran ke Rusun Marunda

Ratusan aparat gabungan dari Satpol PP, Dinas Perhubungan, TNI dan Polri dikerahkan. Petugas PPSU dan dinas kebersihan juga bersiaga untuk membersihkan puing bangunan.

Pantauan Beritajakarta.com, dua alat berat milik Sudin Tata Air Jakarta Selatan dan milik Dinas Bina Marga DKI mulai membongkar bangunan. Sejumlah warga juga sudah direlokasi ke Rusun Marunda. Meskipun sebelumnya ada warga yang menolak, namun bisa diatasi petugas di lapangan.

Warga Rawajati, Huda (45) mengaku, sambil menunggu proses relokasi ke Rusun Marunda, ia akan mencari tempat tinggal sementara.

"Sementara waktu cari kontrakan sambil menunggu proses pendaftaran ke Rusun Marunda," tandas Huda.

Ratusan petugas Satpol PP juga masih membantu mengeluarkan barang-barang milik warga.

BERITA TERKAIT
Penertiban Rawajati, Rekayasa Lalin Diberlakukan di Jalan Sekitar

Penertiban Rawajati, Rekayasa Lalin Diberlakukan di Jalan Sekitar

Kamis, 01 September 2016 5021

Warga Relokasi Rawajati Nilai Tinggal di Rusun Lebih Layak

Warga Relokasi Rawajati Nilai Lebih Layak Tinggal di Rusun

Rabu, 31 Agustus 2016 7890

500 Personel Satpol PP Dikerahkan untuk Penertiban di Rawajati

500 Personel Satpol PP Dikerahkan untuk Penertiban di Rawajati

Rabu, 31 Agustus 2016 4132

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308218

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik