DKI Uji Coba Layanan Darurat Nomor 112

Jumat, 12 Agustus 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 5902

DKI Uji Coba Layanan Call Center 112

(Foto: Bayu Suseno)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melakukan uji coba layanan darurat 112. Uji coba baru dilakukan di tingkat kecamatan saja. Ditargetkan pada September mendatang layanan sudah bisa digunakan oleh warga Jakarta sebagai nomor darurat siaga bencana.

Layanan 112 masih proses bikin sistemnya. Sudah jalan, tapi belum maksimal sekarang masih uji coba

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatlak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Denny Wahyu mengatakan, pihaknya telah menandatangani perjanjian kerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo).

"Layanan 112 masih proses bikin sistemnya. Sudah jalan, tapi belum maksimal sekarang masih uji coba," kata Denny, saat dihubungi, Jumat (12/8).

Denny menambahkan uji coba masih terbatas di tingkat kecamatan. Karena masih banyak sistem yang harus disesuaikan. Salah satunya untuk memfilter nomor telepon dari luar Jakarta.

"Uji cobanya masih terbatas, misalnya kami lakukan di Gambir. Jadi belum secara keseluruhan," ucapnya.

Untuk mempercepat pelaksanaan pihaknya juga bekerjasama dengan Hallo BCA dan beberapa operator. Ditargetkan pada September mendatang sudah bisa dilakukan soft launching.

"Kemarin kantor kami juga pindah, jadi memasang sedikit mundur. September bisa soft launching," ungkap Denny.

Menurut Denny, pihaknya juga harus mengatur pembatasan panggilan 112. Karena nomor tersebut sudah digunakan untuk panggilan darurat di telepon genggam. "Itu juga harus dibatasi, karena telepon seluler baru yang tidak ada sim card nya juga bisa telepon ke 112," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI Mulai Terapkan Call Centre 112

Call Center Jakarta Siaga 112 Diluncurkan

Kamis, 11 Februari 2016 9350

Korsel Siap Bantu DKI Kembangkan Smart City

Korsel Siap Bantu DKI Kembangkan Smart City

Kamis, 28 Juli 2016 5148

473 Warga di Lima Kota Terlayani Pencetakan KTP Mobil

473 Warga Terlayani Pencetakan KTP Mobile

Minggu, 26 Juni 2016 5600

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11121

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 584

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1040

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 582

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 964

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks