DKI Kembali Terima Hibah Bus Tingkat

Minggu, 07 Agustus 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 6371

DKI Kembali Terima Hibah Bus Tingkat

(Foto: Yopie Oscar)

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menerima hibah satu unit bus tingkat dari CIMB Niaga. Bus tingkat merek MAN ini berkapasitas 75 tempat duduk dengan 61 tempat duduk di lantai atas dan 14 tempat duduk dilantai bawah.

Rencananya akan ada 2 unit yang akan diberikan, bantuan ini untuk mendukung peningkatan sektor pariwisata dan mendukung layanan transportasi umum

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan hingga akhir tahun ini direncanakan akan ada sebanyak 40 bus tingkat di Jakarta. Layanan bus tingkat gratis ini agar masyarakat dan wisatawan bisa menikmati Jakarta.

"Harapan saya kalau di Jakarta gak kalah sama di London yang juga punya bus tingkat, jadi orang luar negeri berwisata juga nyaman," katanya, saat menerima hibah bus di Parkir Timur Senanyan, Minggu (7/8).

Sejumlah fasilitas yang dilengkapi dalam bus tingkat wisata ini sendiri adalah audio yang menjelaskan background yang disinggahi, booklet gratis bagi penumpang dan dilengkapi videotron di kaca belakang. Bus ini akan dioperasikan ke tiga rute layanan wisata yaitu History of Jakarta, Art and Culinary dan Jakarta Modern. 

Jumlah tempat duduk di bus tingkat ini sendiri ada sebanyaj 75 tempat duduk. Jumlahnya lebih banyak daripada bus serupa yang sudah diluncurkan yang ada 64 tempat duduk saja.

Presiden Direktur PT. CIMB Niaga, Tigor Siahaan mengatakan bantuan satu unit bua tingkat ini untuk mendukung penggunaan angkutan umum di DKI Jakarta.

"Rencananya akan ada dua unit yang akan diberikan, bantuan ini untuk mendukung peningkatan sektor pariwisata dan mendukung layanan transportasi umum," tandasnya.

Saat ini sudah ada 14 unit armada bus wisata yang telah dimiliki Transjakarta. 9 diantaranya merupakan hibah dari sejumlah perusahaan di Jakarta.

BERITA TERKAIT
Transjakarta Butuh 12 Bus Tingkat Lagi

Transjakarta Butuh 12 Bus Tingkat Lagi

Sabtu, 02 Juli 2016 7036

Lima Bus Tingkat Hibah Siap Beroperasi

5 Bus Tingkat Hibah Siap Beroperasi

Jumat, 17 Juni 2016 9565

DKI Kembali Dapat Hibah Bus Tingkat Wisata

DKI Kembali Dapat Hibah Bus Tingkat Wisata

Jumat, 20 Mei 2016 6448

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1274

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1354

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 753

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1739

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks