10 Makam di TPU Jeruk Purut Fiktif

Rabu, 27 Juli 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 7836

Ahli Waris Makam Fiktif Kembalikan IPTM

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan membongkar sebanyak 10 makam fiktif di Taman Pemakam Umum (TPU) Jeruk Purut, Kelurahan Cilandak Timur, Cilandak. Pengungkapan makam fiktif didasari laporan ahli waris pemesan lokasi makam dan hasil investigasi.

Kita kesulitan karena pengurus makam yang lama pada pindah dan 99 persen nggak mau bicara, kemungkinan sudah terima sesuatu

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan, M Iqbal mengatakan, ke-10 makam yang dibongkar di TPU Jeruk Purut yakni, Blok AA II/05 No 283, Blok AA II/32 No 188, Blok AA II/50 No 19, Blok AA II/50 No 20, Blok AA I/10. Kemudian di Blok AA II/31 No 194, Blok AA II/31 No 195, Blok AA II/31 No 150, Blok AA II/31 No 120, dan Blok AA I/36 No 03.

Menurutnya, pengungkapan bisa dilakukan setelah melakukan investigasi serta laporan ahli waris. Seperti ahli waris yang memesan makam di Blok AA II/05 no 283, menyerahkan kembali kavling makam dan surat Izin Penggunaan Tanah Makam (IPTM).

"Ahli waris tersebut mengembalikan surat IPTM dengan alasan takut dosa. Kesadaran ini bisa menjadi contoh dan teladan bagi ahli waris makam fiktif lain," ujarnya, Rabu (27/7).

Dikatakan Iqbal, selain melihat kondisi eksisting makam dan kroscek data dengan fisik makam di lapangan, pihaknya juga melakukan pendekataan kepada perawat makam dan PHL untuk membongkar kasus makam fiktif di wilayahnya.

"Kita kesulitan karena pengurus makam yang lama pada pindah dan 99 persen nggak mau bicara, kemungkinan sudah terima sesuatu. Jadi kita lakukan pendekatan secara personal dan humanis melalui pencerahan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
160 Makam Fiktif Ditemukan di Jakbar

160 Makam Fiktif Ditemukan di Jakbar

Selasa, 26 Juli 2016 3928

Sembilan Makam Fiktif di Jakpus di Bongkar

Makam Fiktif Kembali Ditemukan di Jakpus

Senin, 25 Juli 2016 5086

Dari 25 Makam Fiktif, Baru 10 Dibongkar

Dua Makam Fiktif di TPU Pondok Ranggon Dibongkar

Selasa, 26 Juli 2016 4088

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469158

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308425

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284438

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261095

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196699

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik