Sudin Kominfomas Pulau Seribu Siap Bantu Bank DKI

Sabtu, 02 Juli 2016 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 4755

Kominfo Siap Bantu Bank DKI Terkait Kendala Jaringan

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) Kepulauan Seribu siap untuk memberikan dukungan kepada Bank DKI untuk bisa memperbanyak mesin ATM di wilayahnya.

Tapi jika Bank DKI kesulitan jaringan private akan kita bantu memperlancar koneksi dari Pulau Pramuka ke pusat Bank DKI

"Terkait jaringan memang terpisah dengan Kominfo, karena terpisah APBD nya. Tapi jika Bank DKI kesulitan jaringan private akan kita bantu memperlancar koneksi dari Pulau Pramuka ke pusat Bank DKI," ujar Bandok Eko Priambodho, Kasudin Komunikasi Informatika dan Kehumasan Kepulauan Seribu, Sabtu (2/7).

Menurut Bandok, terkait kendala di pulau-pulau permukiman, pihaknya akan menganalisa berapa kebutuhan Bank DKI untuk dapat akses. Karena kebutuhan mesin ATM hanya sekitar 520 Kpbs sementara Kominfo memiliki kapasitas diatas angka tersebut.

"Kalau Bank DKI terbuka bisa saja sharing untuk mengatasi kendala, agar bisa meningkatkan pelayanan terhadap publik sesuai keinginan Pemkab Kepulauan Seribu karena secara teknis sudah tidak lagi ada kendala soal jaringan internet," tandasnya.

Sebelumnya, Pemkab meminta penambahan lima mesin ATM untuk pulau permukiman utamanya di kelurahan yang ramai kunjungan wisatanya, seperti di Pulau Harapan, Pulau Untung Jawa, Pulau Pramuka menambah satu unit ATM, Pulau Pari dan Pulau Tidung agar ditambah satu lagi di Jembatan Cinta.

BERITA TERKAIT
 Pemkab Minta ATM Bank DKI Ditambah

Pulau Seribu Kekurangan ATM Bank DKI

Kamis, 30 Juni 2016 14297

Loading ATM Lemah, Picu Antrian Panjang OP Daging

Sinyal Bank DKI Lemah, Distribusi Daging Subsidi Lambat

Senin, 27 Juni 2016 3587

 Bank DKI Tambah 400 Unit ATM

Bank DKI Tambah 400 Unit ATM

Rabu, 04 Mei 2016 8277

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308227

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik