Saluran Air Kampung Muara Bahari Penuh Sampah

Selasa, 31 Mei 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3621

Saluran Air Jalan Kampung Muara Bahari Banyak Sampah

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Saluran air di kawasan permukiman Kampung Muara Bahari RW 15, Kelurahan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok, dikeluhkan dipenuhi sampah. Selain itu, kondisi saluran juga padat lumpur. Bahkan, tingginya volume lumpur menyebaban tinggi muka air nyaris rata dengan bibir saluran.

Biasanya petugas PPSU rajin membersihkan saluran tersebut. Tapi ini sudah lama tidak pernah dibersihkan

Pantauan Beritajakarta.com, sampah terlihat bertebaran hampir di seluruh bagian saluran sepanjang sekitar 300 meter di wilayah RT 05/15, Tanjung Priok. Akibat tingginya muka air, sampah menumpuk di sejumlah titik inrit.

Munadi (49), warga setempat mengatakan, banyaknya sampah akibat saluran sudah lama tidak dibersihkan oleh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Padahal, sebelum ini petugas rutin membersihkan setiap dua pekan sekali.

 

“Biasanya petugas PPSU rajin membersihkan saluran tersebut. Tapi ini sudah lama tidak pernah dibersihkan,” ujarnya, Selasa (31/5).

Mengingat kawasan tersebut rawan tergenang saat hujan turun, dirinya meminta sampah di dalam saluran tersebut segera dibersihkan. I

Lurah Tanjung Priok, Ma’mun menuturkan, dirinya segera mengecek keberadaan saluran tersebut. Kalau memang benar, itu wajar, karena selama lebih dari dua minggu petugas PPSU tidak melakukan pembersihan saluran air di lingkungan warga.

"Dua minggu ini petugas kita konsentrasikan di saluran air jalan-jalan protokol seperti Jalan RE Martadinata dan Enggano. Tapi nanti akan kita bersihkan segera," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PPSU Dikerahkan Bersihkan Saluran Air di Lingkungan SMAN 113

PPSU dan Satpol PP Bersihkan Saluran Air SMAN 113

Kamis, 12 November 2015 4062

Saluran PHB Pulo akan Dinormalisasi

Saluran PHB Pulo akan Dinormalisasi

Senin, 30 Mei 2016 3590

Penanganan Genangan Jl Haji Dogol Belum Maksimal

Penanganan Genangan Jl Haji Dogol Belum Maksimal

Senin, 30 Mei 2016 3475

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 752

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1274

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1150

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1665

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 530

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks