Petugas Halau Ratusan PKL di KBT

Minggu, 15 Mei 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 5296

50 Personil Tiga Pilar Halau Ratusan PKL di KBT

(Foto: Nurito)

Sebanyak 50 personel dari tiga pilar, menghalauan pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang jalur sepeda. Tepatnya di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (15/5).

ita lakukan penghalauan PKL yang akan berjualan di jalur sepeda atau sisi utara KBT. Agar jalur ini steril dan masyarakat bisa memanfaatkan untuk jogging track

 

Lurah Duren Sawit, Dede Syaipulah mengatakan, petugas menghalau PKL yang akan berjualan di KBT. Tepatnya di sisi utara KBT atau jalur sepeda. Petugas juga menghalau sepeda motor yang akan melintas di jalur sepeda.

"Kita lakukan penghalauan PKL yang akan berjualan di jalur sepeda atau sisi utara KBT. Agar jalur ini steril dan masyarakat bisa memanfaatkan untuk jogging track," ujar Dede, Minggu (15/5).

Tercatat ada sekitar 300 PKL yang berhasil dihalau petugas tiga pilar. Sehingga tidak ada lagi PKL yang berjualan di jalur sepeda jalan inspeksi KBT ini.

Sementara, Kepala Satgas Pol PP Kecamatan Duren Sawit, Andik Sukaryanto menambahkan, kegiatan penghalauan PKL ini melibatkan unsur Satpol PP tingkat kelurahan, kecamatan dan kota. Kemudian unsur kelurahan, kecamatan dan TNI/Polri. Mereka berjaga kurang lebih 4 kilometer di KBT.

Di sisi utara KBT, jalan inspeksi atau jalur sepeda di wilayah Duren Sawit dilintas enam kelurahan. Yakni Pondok Kopi, Malakasari, Malakajaya, Pondok Bambu, Duren Sawit, Pondok Kelapa. Kelurahan Duren Sawit merupakan areal terpanjang lintasan jalur sepeda di KBT ini. Penghalauan dilakukan hingga malam nanti karena petugas akan menjaga terus.

"Ke depan kita akan lakukan penghalauan setiap hari, agar jalur sepeda di KBT ini steril dari PKL. Tujuannya untuk mengembalikan fungsi koridor sebagai joging track dan bersepeda warga," tandas Andik.

BERITA TERKAIT
Sodetan Ciliwung-KBT Bebaskan Banjir di 2 Wilayah

Sodetan Ciliwung-KBT Bebaskan Banjir di Dua Wilayah

Selasa, 03 Mei 2016 11616

Petugas Penertiban Tanjung Duren Utara Bersihkan Lapak dan Dagangan Barang Bekas

Lapak PKL di Pinggir Kali Sekretaris Dibongkar

Rabu, 11 Mei 2016 5487

Rumput Liar dan Sampah Sepanjang Jl Inspeksi BKT Dibersihkan

Kawasan Inspeksi KBT Dibersihkan

Kamis, 21 April 2016 8732

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1463

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 864

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1358

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1743

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 758

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks