Sudin PKP Jaksel Bersihkan Lumpur di SMAN 8

Sabtu, 02 April 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 6587

Mobil Damkar Semprot Lumpur Sisa Banjir di SMAN 8

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan menerjunkan satu unit mobil pompa, satu unit mobil quick response, dan delapan petugasnya untuk membersihkan sisa lumpur pasca banjir kiriman yang menggenangi SMAN 8 Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan pada Sabtu (2/4).

Kami bersihkan sisa-sisa lumpur sekolah supaya siswa-siswa yang akan menghadapi UN lebih nyaman

Selain petugas damkar, petugas kebersihan dan tenaga pengajar sekolah juga tampak bahu membahu membersihkan lumpur sisa banjir di dalam maupun sekitar sekolah.

Kepala Suku Dinas PKP Jakarta Selatan, Irwan mengatakan, Jumat (1/4) kemarin malam pihaknya mendapat informasi dari Kantor Penanggulangan Bencana Kota (KPBK) Jakarta Selatan bahwa air kiriman dari Bogor akan tiba di Jakarta sekitar pukul 02.00 dini hari.

"Kami sudah informasikan bahwa jam 02.00 air dari Bogor akan masuk ke Jakarta. Akhirnya saya instruksikan Kasiop dan Kasi Penyelamatan untuk monitor, termasuk pewira piket," kata Irwan.

Ditambahkan Irwan, ini sebagai salah satu bentuk pelayanan kepada masyarakat, khususnya pelajar SMAN 8 yang akan menghadapi Ujian Nasional pada Senin (4/3) besok.

"Kami bersihkan sisa-sisa lumpur sekolah supaya siswa-siswa yang akan menghadapi UN lebih nyaman. Kita sudah komit, bahwa pasca banjir kita harus bekerja, diminta atau tidak diminta, terutama fasilitas umum. Kami kerahkan segala daya dan upaya," tandas Irwan.

BERITA TERKAIT
 Banjir Kiriman di Cawang Surut 12 Jam

Banjir Kiriman di Cawang Surut Dalam 12 Jam

Sabtu, 02 April 2016 8925

banjir_timur_noer_oke.jpg

Kebanjiran, 4 Sekolah Diliburkan

Senin, 13 Januari 2014 2787

BPBD DKI Gandeng Berbagai Ahli Petakan Solusi Banjir

BPBD DKI Gandeng Para Ahli Tangani Banjir

Sabtu, 02 April 2016 6318

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1237

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1114

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1624

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1466

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks