BPBD DKI Gandeng Para Ahli Tangani Banjir

Sabtu, 02 April 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 6319

BPBD DKI Gandeng Berbagai Ahli Petakan Solusi Banjir

(Foto: Erna Martiyanti)

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menggandeng berbagai ahli untuk mencari solusi banjir di Jakarta melalui acara Flood Hack.

Kami mengajak IT, ahli statistik, hobies, ahli GIS (Geography Information System) dan berbagai expertis teknologi untuk mencari solusi yang inovatif, out of the box bagaimana Jakarta bisa bebas banjir

Pada kesempatan ini ahli diberbagai bidang ikut berpartisipasi. Diharapkan acara ini bisa menemukan solusi yang bisa diterapkan.

Kepala Bidang Informatikan dan Penanggulangan BPBD DKI Jakarta, Bambang Surya Putra mengatakan, acara ini merupakan ketiga kalinya diadakan. Semula pihaknya hanya menggandeng para ahli IT saja. Namun kali ini lebih banyak ahli yang diajak untuk berpartisipasi.

"Kami berusaha mengajak semua elemen masyarakat untuk menangani banjir. Kami mengajak IT, ahli statistik, hobies, ahli GIS (Geography Information System) dan berbagai expertis teknologi untuk mencari solusi yang inovatif, out of the box bagaimana Jakarta bisa bebas banjir," kata Bambang, di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (2/4).

Bambang menambahkan dalam penanganan banjir Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tidak bisa melakukan upaya penanganan banjir sendiri. Sehingga semua pihak harus dilibatkan, baik masyarakat maupun para ahli dibidangnya.

"Di BPBD ini kami melakukan upaya penanganan banjir tidak dapat melakukan tanpa dukungn semua pihak. Jadi di Jakarta kami dorong semua pihak terlibat," ujarnya.

Nantinya, pemenang acara ini akan dibiayai untuk mengembangkan metode yang dibuatnya. Karena acara Flood Hack ini hanyalah untuk merumuskan konsep awal saja. Sehingga masih perlu adanya penelitian dan tindak lanjut. Acara digelar selama dua hari yakni 2-3 April.

"Nanti akan kami biayai untuk selanjutnya dapat memberikan hasil yang lebih konkrit. Karena acara ini hanya menghasilkan ide awal, untuk dapat dilakukan penelitian yang lebih komprehensif menghasilan metode analisa sesuai kebutuhan rill," tandasnya.

BERITA TERKAIT
BPBD DKI Gandeng Berbagai Ahli Petakan Solusi Banjir

Banjir Permukiman Cawang Capai 1,5 Meter

Sabtu, 02 April 2016 4851

43 Warga Korban Banjir Dievakuasi

43 Warga Korban Banjir Dievakuasi

Sabtu, 02 April 2016 6291

 41 RW Terendam Banjir, 250 Orang Mengungsi

Luapan Kali Ciliwung Masih Genangi 41 RW

Sabtu, 02 April 2016 5458

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1259

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1136

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1650

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 442

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks