Warga Warakas Minta Pintu Air Diperbaiki

Senin, 28 Maret 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 5582

Warga Warakas Minta Pintu Air Diperbaiki

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Warga Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara meminta perbaikan pintu air di Jalan Warakas I, RT 08/01. Sebab, pintu air tersebut sangat penting untuk mencegah air masuk ke hunian warga saat air Kali Tirem pasang.

Saat ini sudah lebih dari 10 tahun pintu air tersebut rusak. Makanya saat Kali Tirem pasang, air mengenangi wilayah permukiman setinggi 10-15 sentimeter

"Saat ini sudah lebih dari 10 tahun pintu air tersebut rusak. Makanya saat Kali Tirem pasang, air mengenangi wilayah permukiman setinggi 10-15 sentimeter," ujar Rusmiyanti, Ketua RT 08/01, Senin (28/3).

Menurut Rusmiyanti, pintu air tersebut sudah ada sejak 1971. Dan, fungsinya, menutup saluran air saat air Kali Tirem pasang hingga tidak sampai menggenangi hunian warga.

Tapi, sejak pintu air tersebut rusak 10 tahun lalu, wilayah RT 08 dan 06 RW 01, jadi rawan tergenang air saat rob Kali Tirem. "Untuk itu agar wilayah kami dan wilayah RT 06 bebas dari genangan kiranya pintu air tersebut secepatnya diperbaiki," ucap Rusmiyanti.

Kepala Seksi Suku Dinas Tata Air Kecamatan Tanjung Priok, Wahyu Dianto mengatakan, pihaknya akan segera tindak lanjuti permintaan dari warga tersebut.

"Perbaikan pintu air dilokasi ini akan segera kami tindak lanjuti. Selain itu kedepan kami juga akan membuat rumah pompa dan pemasangan pompa di lokasi ini," tandas Wahyu.

BERITA TERKAIT
 Pintu Air di Jakarta Siaga 4

11 Pintu Air Jakarta Siaga 4

Minggu, 27 Maret 2016 6701

Pintu Air di Jakarta Siaga 4

Kondisi 11 Pintu Air di Jakarta Normal

Senin, 21 Maret 2016 3446

Hujan Deras, Tiga Pintu Air Siaga 3

Hujan Deras, Tiga Pintu Air Siaga 3

Selasa, 15 Maret 2016 3351

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1231

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 857

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1350

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 748

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1735

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks