3 Pedagang di Jakbar Jual Bahan Pangan Berformalin

Jumat, 18 Maret 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 4460

3 Pedagang di Jakbar Menjual Bahan Panganan Berformalin

(Foto: doc)

Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Barat menggelar razia bahan pangan di lima pasar tradisonal di wilayah Jakarta Barat. Hasilnya, tiga pedagang yang berjualan di dua pasar tradisional kedapatan menjual bahan pangan mengandung formalin.

Tercatat ada tiga pedagang yang menjual bahan pangan mengandung formalin

"Tercatat ada tiga pedagang yang menjual bahan pangan mengandung formalin," kata Renova Ida Siahaan, Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Barat, Jumat (18/3).

Dikatakan Renova, ketiga pedagang yang menjual bahan pangan berformalin berjulan di Pasar Jembatan Dua dan Kedoya Utara. Selanjutnya ketiga pedagang tersebut dibuatkan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dan membuat surat pernyataan untuk tidak menjual barang berbahaya.

"Dua pedagang sayur dan tahu berformalin," ujarnya.

Renova menuturkan akan terus menggelar razia bahan pangan berbahaya di pasar-pasar modern yang tersebar di wilayah Jakarta Barat. Tak hanya itu pihaknya juga berencana menggandeng pihak kepolisian untuk mendalami temuan ini.

"Kami juga sudah mengantongi nama pemasok barang pangan yang didistribusikan ke pedagang di kedua pasar," tandasnya.

Razia bahan pangan ini digelar di Jembatan Dua, Jembatan lima, Jembatan Besi, Kedoya, dan Pos Pengumben. Sebanyak 320 sampel bahan makanan dilakukan uji tes laboratorium untuk mengetahui kandungan zat berbahaya seperti formalin dan pestisida. 

BERITA TERKAIT
Tahu Berformalin Ditemukan di Pasar Jembatan Dua

Tahu Berformalin Ditemukan di Pasar Jembatan Dua

Jumat, 18 Maret 2016 7152

Di Pulau Seribu Ditemukan Tahu Berformalin

Tahu Berformalin Ditemukan di Pulau Seribu

Jumat, 18 Maret 2016 2771

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308204

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196656

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik