Pasar Cibubur Terima Penghargaan dari BPOM

Kamis, 11 Februari 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 4606

Pasar Cibubur Terima Penghargaan Dari BPOM

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI memberikan penghargaan kepada Pasar Jaya Cibubur, Jakarta Timur. Penghargaan ini diberikan karena pasar tersebut dinilai ‎mampu mencegah peredaran makanan yang mengandung zat berbahaya ke dalam pasar.

Mengedukasi pedagang memang tidak gampang, tapi mereka harus tahu dampak penggunaan zat berbahaya

‎Asisten Manager Bidang Humas PD Pasar Jaya, Agus Lamun ‎mengatakan, pihaknya mengapresiasi prestasi pasar tersebut. Apalagi sebelumnya pasar yang sama juga mendapat penghargaan SNI dari Badan Standarisasi Nasional (BSN)‎.‎

"Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang berbelanja merupakan tugas pengelola pasar. Harapan kita seluruh pasar bisa berinovasi juga," ujarnya, Kamis (11/2).

Menurut Agus, alasan pemilihan Pasar Cibubur sendiri karena berhasil mengedukasi pedagang secara aktif untuk cermat produk makanan yang mengandung makanan berbahaya.

"Ini merupakan bukti kerja keras pengelola menciptakan pasar yang bebas makanan berbahaya, selalu siap menerima kritik dan saran untuk kebaikan bersama," katanya.

Sementara Kepala Pasar Jaya Cibubur, Ruslan mengatakan, komitmen untuk mengelola pasar dengan baik terus dilakukan.

"Mengedukasi pedagang memang tidak gampang, tapi mereka harus tahu dampak penggunaan zat berbahaya. Kita juga sediakan sudut informasi di pasar terkait hal tersebut," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Gerobak Obat Ilegal di Sita Petugas di Kecamatan Gambir

10 Penjual Obat Ilegal di Gambir Diperiksa

Kamis, 04 Februari 2016 4031

Dinas KUMKMP DKI Perketat Pengawasan Timbangan

Dinas KUMKMP DKI Perketat Pengawasan Timbangan

Rabu, 10 Februari 2016 8704

Dinas KUMKMP Temukan Makan Makanan Mengandung Zat Berbahaya di Jakpus

Makanan Berformalin Masih Ditemukan di Jakpus

Kamis, 04 Februari 2016 3567

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1239

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1116

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1627

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1468

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks