Normalisasi Kali Sunter akan Dilanjutkan

Selasa, 05 Januari 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 6534

Program Normalisasi Kali Sunter Mangkrak

(Foto: Nurito)

Normalisasi Kali Sunter, Jakarta Timur akan dilanjutkan tahun ini. Semua kegiatan yang terhenti sebelumnya, kembali dijalankan setelah ada kepastian anggaran di APBD DKI 2016.

Normalisasi kita lanjutkan tahun ini. Anggarannya masih gelondongan, jadi fleksibel bisa digunakan dimana saja yang jadi prioritas

"Normalisasi kita lanjutkan tahun ini. Anggarannya masih gelondongan, jadi fleksibel bisa digunakan dimana saja yang jadi prioritas," ujar Teguh Hendrawan, Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, Selasa (5/1).

Untuk 2016 ini, lanjut Teguh, prioritas normalisasi untuk Kali Sunter, Sunter Hulu, Cakung Drain dan Situ Rorotan. "Akan ada pengerukan di sana," ucapnya.

Dari pantauan Beritajakarta.com, untuk saat ini proses normalisasi Kali Sunter masih belum ada aktifitas. Pada sisi lain, tepatnya di RT 08/03 Pulogadung, terdapat jalan inspeksi yang belum dikerjakan. Jalan sepanjang kurang lebih 200-300 meter ini hanya separuhnya dibeton. Sedangkan separuhnya lagi belum dibeton dan banyak besi cor malang melintang di tengah jalan beton tersebut.

Selain itu, di bantaran kali banyak ditemukan tumpukan sampah yang dibuang warga maupun pedagang di Pasar Palad dan Pasar Pulogadung. Bahkan banyak puing bekas bangunan dibuang di bantaran kali.

BERITA TERKAIT
10 KK Warga Bukit Duri Direlokasi

10 KK Warga Bukit Duri Direlokasi

Senin, 04 Januari 2016 8258

2016, DKI Fokus Tangani 4 Masalah

2016, DKI Fokus Tangani 4 Masalah

Kamis, 31 Desember 2015 6970

10 Bangunan Liar di Kali Praktekan Dibongkar

10 Bangunan Liar di Kali Praktekan Dibongkar

Rabu, 30 Desember 2015 4486

Antisipasi Tergenang, Djarot Minta Saluran Mikro Dikuras

Djarot Minta Pengerukan Saluran Mikro Diintensifkan

Minggu, 03 Januari 2016 7335

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 839

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1333

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 720

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1716

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1203

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks